Perjanjian Dagang Dengan Uni Eropa Bisa Lipatgandakan PDB Indonesia

Cahya Puteri Abdi Rabbi
21 September 2021, 19:18
Uni Eropa, Eropa, perdagangan
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Presiden Joko Widodo (kanan) menerima surat kepercayaan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Piket di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (20/11/2019)

Ia menyebut bahwa Indonesia akan terus menjadi mitra yang baik bagi perusahaan-perusahaan Eropa seiring dengan berkembangnya perekonomian Indonesia.

Peluang bagi indonesia dan Eropa akan semakin  baik dengan terbukanya pasar, tidak hanya industri manufaktur berskala besar tapi juga industri berskala kecil lainnya seperti jasa dan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

 I-EU CEPA adalah skema kerja sama komprehensif antara Indonesia dan Uni Eropa dengan tujuan untuk meningkatkan kerja sama dagang di antara kedua negara. Hal itu mulai dari membuka akses pasar, mendorong investasi dari perusahaan-perusahaan negara anggota Uni Eropa, hingga meningkatkan perdagangan dari Indonesia ke Eropa.

Perundingan I-EU CEPA sempat terganggu oleh pandemi Covid-19. Namun, seiring dengan krisis ekonomi yang dialami oleh keduanya akibat pandemi, maka Indonesia dan Uni Eropa berupaya untuk tetap melanjutkan perundingan yang ada.

 Selain dengan Uni Eropa, Indonesia juga terus melakukan upaya peningkatan ekspor ke Eropa lainya, seperti Eropa Timur dan Tengah. Sebagai bagian dari upaya tersebut, Indonesia akan mengadakan forum bertema "Doing Business with Indonesia: Asia's Economic Powerhouse" pada 7 Oktober mendatang.

Setidaknya sudah ada 19 negara yang akan mengikuti forum tersebut di antaranya Turki, Ukraina, Bulgaria, Ceko, Polandia, dan Belarusia.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi
Editor: Maesaroh
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...