Rampung 2024, Bendungan Jragung Pasok Air untuk Tiga Daerah di Jateng

Andi M. Arief
12 Mei 2022, 15:07
Proyek Bendungan Jragung di Jawa Tengah
Humas PT Brantas Abipraya
Proyek Bendungan Jragung di Jawa Tengah

Selain Bendungan Jragung, Anas mengatakan, Brantas Abipraya sedang membangun 15 proyek bendungan lainnya. Beberapa bendungan yang dimaksud Anas merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN), seperti Bendungan Bener, Bendungan Semantok, dan Bendungan Ciawi. 

"Tak hanya itu, saat ini Brantas Abipraya juga tengah merampungkan Bendungan Sepaku Semoi di Kalimantan Timur," kata Anas. 

Anas mengatakan, Brantas Abipraya juga akan mengerjakan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) di atas genangan beberapa bendungan. Brantas Abipraya akan bekerja sama dengan PT Wika Industri untuk membangun PLTS di atas genangan bendungan barang milik negara (BMN). 

"Melalui bendungan, kita dapat meningkatkan produktifitas pertanian, memudahkan masyarakat sekitar dalam memperoleh air bersih, dan meningkatkan perekonomian masyarakat," kata Anas. 

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencatat, jumlah bendungan di Indonesia mencapai 205 unit hingga 2021 yang tersebar di 16 provinsi. Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan provinsi yang memiliki jumlah bendungan paling banyak mencapai 72 unit. Diikuti jumlah bendungan di Jawa Tengah dan Jawa Timur yang masing-masing sebanyak 42 unit dan 30 unit.

 

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...