Tol Probolinggo Timur-Gending Rampung Maret 2023, Akses Menuju Bromo

Nadya Zahira
1 November 2022, 20:05
Sejumlah kendaraan roda empat yang didominasi pemudik melaju saat akan memasuki Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (7/5/2022).
ANTARA FOTO/Aji Styawan/tom.
Sejumlah kendaraan roda empat yang didominasi pemudik melaju saat akan memasuki Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (7/5/2022).

Tol Paspro memilki total panjang 43,75 kilometer (km) yang terdiri dari 4 seksi, yakni Seksi 1 Grati Pasuruan-Tongas sepanjang 13,5 km, Seksi 2 Tongas-Probolinggo Barat sepanjang 6,9 km, Seksi 3 Probolinggo Barat-Probolinggo Timur sepanjang 10,9 km, Seksi 4A Probolinggo Timur-Gending sepanjang 8,5 km dan Seksi 4B sepanjang 3,8 km. 

Pembebasan lahan ruas tol Probolinggo Timur-Gending sudah mencapai 97,4%, dan akan dilanjutkan Seksi 4B dari Simpang Susun Gending hingga akhir proyek sepanjang 3,8 km. 

Pembangunan Tol Paspro dikerjakan oleh kontraktor PT Waskita Karya dengan nilai investasi sebesar Rp. 6,3 triliun dan hak konsesi selama 50 tahun. Ruas tol ini memiliki 4 Simpang Susun (SS) diantaranya adalah, SS Tongas, SS Probolinggo Barat, SS Probolinggo Timur, dan SS Gending. 

Ruas tol tersebut juga memiliki 4 buah rest area tipe B yang berada di masing-masing lajur, yakni 2 jalur kiri dan 2 jalur kanan. 

Berikut 20 ruas tol Trans Jawa yang telah beroperasi seperti tertera dalam grafik.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...