Daftar Stadion yang Berpotensi untuk Piala Dunia U-17, Termasuk JIS

Tia Dwitiani Komalasari
6 Juli 2023, 07:16
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (kanan) berbincang dengan pengelola saat meninjau Stadion Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023). Menpora meninjau kesiapan Stadion JIS untuk diajukan kep
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo (kanan) berbincang dengan pengelola saat meninjau Stadion Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023). Menpora meninjau kesiapan Stadion JIS untuk diajukan kepada FIFA sebagai salah satu lokasi Piala Dunia U-17 yang akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Presiden Joko Widodo telah meminta Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk mempertimbangkan stadion selain Gelora Bung Karno atau GBK untuk menjadi arena Piala Dunia U-17 pada 10 November-2 Desember 2023. Pasalnya, Stadion Utama GBK akan telah lebih dulu dijadwalkan untuk konser kelompok musik Coldplay pada 15 November.

Untuk ajang Piala Dunia U-20, Indonesia telah menyiapkan total enam stadion yang telah menjalani proses verifikasi dan inspeksi dari perwakilan FIFA. Keenam stadion itu adalah Stadion Kapten I Wayan Dipta di Bali, Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Stadion Manahan di Solo, Stadion Jakabaring di Palembang, Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta.

Keenam stadion tersebut telah dinyatakan layak menggelar Piala Dunia U-20, meski tetap terdapat sejumlah evaluasi. Hal-hal terkait evaluasi tersebut, seperti tempat parkir dan penambahan ruangan VIP.

Sampai saat ini, PSSI masih belum mengumumkan nama-nama stadion calon tempat berlangsungnya pertandingan-pertandingan Piala Dunia U-17.

Dikutip dari Antara Kamis (6/7), informasi terkini menyatakan bahwa PSSI menyiapkan 10 stadion untuk ajang tersebut.
Meski demikian, diyakini keenam stadion di atas masuk dalam daftar calon arena berlangsungnya Piala Dunia U-17. 

Daftar stadion alternatif yang dapat digunakan untuk  Piala Dunia U-17:

1. Jakarta International Stadium

Salah satu stadion yang rencananya akan diajukan untuk menjadi opsi bagi penyelenggaraan Piala Dunia U-17 adalah Jakarta International Stadium atau JIS. Namun Erick pernah mengatakan bahwa pihaknya belum akan melakukan renovasi terhadap JIS sampai ada kunjungan dari FIFA.

JIS sejauh ini belum pernah menjadi tempat berlangsungnya pertandingan internasional antarnegara. Namun stadion itu pernah dipakai untuk menggelar turnamen International Youth Championship pada 2022, yang diikuti oleh tim Barcelona U-18 dan Atletico Madrid U18.

Di stadion itu, Persija Jakarta juga pernah mengadakan pertandingan persahabatan melawan Chonburi FC. Situasi stadion dipenuhi oleh para penggemar mereka pada Juli 2022.

Masalah utama dengan JIS adalah stadion itu tidak memiliki kapasitas parkir yang cukup untuk menampung banyak kendaraan penonton saat pertandingan berlangsung. Hal itu disebabkan karena saat stadion itu dibangun, pembangun ingin mendorong penggunaan transportasi umum.

Selain itu, belum lama ini Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR Basuki Hadimuljono juga sempat mengeluarkan pernyataan bahwa rumput lapangan JIS tidak sesuai standar FIFA.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...