Makin Naik, Harga Beras di Seluruh Provinsi Berada di Atas HET

Tia Dwitiani Komalasari
11 September 2023, 11:53
Sejumlah pekerja melakukan bongkar muat beras impor asal Thailand di Pelabuhan Ujung Baru, Medan Belawan, Medan, Sumatera Utara, Rabu (6/9/2023). Perum Bulog Sumatera Utara akan mendistribusikan sebanyak 9.260 ton beras atau 27.780 kilogram beras per bula
ANTARA FOTO/Yudi/YU
Sejumlah pekerja melakukan bongkar muat beras impor asal Thailand di Pelabuhan Ujung Baru, Medan Belawan, Medan, Sumatera Utara, Rabu (6/9/2023). Perum Bulog Sumatera Utara akan mendistribusikan sebanyak 9.260 ton beras atau 27.780 kilogram beras per bulan kepada kelurga penerima manfaat (KPM) di pertengahan September 2023.

Sebelumnya, Pemerintah berencana untuk mengimpor beras sebanyak 250.000 ton dari Kamboja. Hal tersebut disampaikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melaksanakan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Kamboja Hun Manet di Istana Negara, Jakarta, Senin (4/9).

Jokowi dan Hun Manet membahas soal kerja sama ketahanan pangan melalui dukungan penyediaan infrastruktur dan pasokan pupuk. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi juga menyinggung soal rencana pemerintah untuk membeli beras seberat 250.000 ton dari Kamboja.

"Saya mengapresiasi sambutan Kamboja terkait keinginan Indonesia untuk mengimpor beras sekitar 250.000 ton per tahun," kata Jokowi.

Selain membahas ketahanan pangan, Jokowi juga menawarkan pelatihan di bidang pertahanan kepada Kamboja. "Indonesia juga siap untuk mendukung infrastruktur ketahanan pangan Kamboja melalui pasokan pupuk dan pelatihan di bidang pertanahan," ujar Jokowi.


Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...