Bappenas Lihat Ekonomi Stagnan karena Investor Tunggu Hasil Pilpres

Dimas Jarot Bayu
7 Mei 2019, 05:00
pertumbuhan ekonomi
Arief Kamaludin | Katadata
Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro.

Dari kedua faktor tersebut, Bambang menilai langkah paling cepat untuk memperbaiki pertumbuhan ekonomi adalah dengan menggenjot ekspor. Dia meyakini investasi akan meningkat seiring usainya Pemilu 2019 di kuartal kedua tahun ini.

Terkait dengan ekspor, Bambang menilai Indonesia masih akan bergantung pada kondisi global dan komoditas Indonesia yang dikirim ke luar negeri. "Jadi yang bisa cepat adalah investasi. Karenanya semua komitmen investasi harus segera direalisasikan," kata Bambang.

(Baca: Pertumbuhan Konsumsi Kuartal I Terhambat Mahalnya Harga Tiket Pesawat)

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menyebut pemerintah bakal menggenjot ekspor beberapa komoditas untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Komoditas-komoditas tersebut, antara lain elektronik, makanan dan minuman, kimia, dan otomotif.

Darmin mengatakan, komoditas-komoditas tersebut merupakan produksi dari revolusi industri 4.0 yang tengah digalakkan pemerintah. "Kemudian kita masih punya beberapa sumber daya yang sedang diproses, bisa di pertambangan, kelapa sawit, kayu, dan seterusnya," kata Darmin.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...