Pemilu Indonesia di Mata Media Asing

Hari Widowati
18 April 2019, 11:19
Anggota KPPS mencatat perolehan suara saat penghitungan suara Pemilu serentak 2019 di TPS 77 Pondok Jaya, Cipayung, Depok, Jawa Barat, Rabu (17/4/2019).
ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Anggota KPPS mencatat perolehan suara saat penghitungan suara Pemilu serentak 2019 di TPS 77 Pondok Jaya, Cipayung, Depok, Jawa Barat, Rabu (17/4/2019).

Sementara itu, Theguardian.com menilai Jokowi mengamankan posisinya untuk lima tahun ke depan dengan hasil hitung cepat yang menunjukkan paslon nomor 01 itu unggul 9% dari pesaingnya. Jokowi berhasil memikat para pemilih dengan komitmennya membangun infrastruktur dan menambah anggaran untuk program jaminan sosial. Namun, ia juga menuai kritik atas terbengkalainya kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) di masa lalu dan korupsi yang makin kronis.

Beberapa survei yang dirilis sebelum pencoblosan berlangsung menunjukkan Jokowi-Ma'ruf unggul dengan selisih dua digit dari Prabowo-Sandi. Pada Pemilu 2014, Jokowi yang berpasangan dengan Jusuf Kalla hanya mengantongi selisih 6% dari Prabowo-Hatta Rajasa. Theguardian memperkirakan selisih hasil Pemilu 2019 pun bakal tidak kalah sempit.

(Baca: Quick Count 7 Lembaga Survei Hampir 100%, Jokowi Ungguli Prabowo 9-11%)

Klaim Kemenangan Prabowo dan Sikap Jokowi

Dalam konferensi pers kemarin, Prabowo mengumumkan hasil hitung nyata (real count) yang dilakukan oleh kubunya menunjukkan kemenangan sebesar 62%. Perhitungan ini disebut berasal dari 362 ribu TPS di seluruh Indonesia.

Ia pun melakukan sujud syukur. Prabowo berpesan kepada para pendukungnya untuk terus mengawal perhitungan suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sementara itu, Jokowi tidak terburu-buru mengklaim kemenangan atas Prabowo-Sandi meski hasil hitung cepat dan exit poll dari beberapa lembaga survei mengunggulkannya. "Kita harus bersabar menunggu penghitungan dari KPU secara resmi," kata Jokowi di Djakarta Theater, Rabu (17/4). KPU akan mengumumkan hasil penghitungan suara pada 22 Mei mendatang.

Jokowi mengimbau agar masyarakat kembali menjalin kerukunan pascapemilu ini. "Mari menjalin dan merawat persatuan, kerukunan, dan persaudaraan kita sebagai saudara se-Bangsa dan se-Tanah Air," ujarnya.

(Baca: Prabowo Sujud Syukur Klaim Kemenangan Hitungan Sendiri 62%)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...