Cadangan Minyak Makin Menipis, Gas Meningkat

Safrezi Fitra
16 November 2015, 12:23
Migas
Katadata | Dok.

Tim yang menetapkan cadangan migas ini juga mengidentifikasi penambahan cadangan dari 18 lapangan baru. Jumlahnya sebesar 160,88 juta barel untuk minyak bumi dan kondensat, serta 789,18 miliar kaki kubik untuk gas bumi. (Baca: Potensi Tambahan Cadangan Migas 5,2 Miliar Barel)

Selain itu tim juga mengidentifikasi adanya perubahan data cadangan yang cukup signifikan dari beberapa Kontraktor Kontrak kerja Sama (KKKS). Salah satunya perubahan data cadangan BP Berau di lapangan Vorwata. Lapangan ini merupakan lapangan unitisasi dengan BP Wiriagar. Data cadangan yang dimasukkan BP Berau sebagian merupakan cadangan di BP Wiriagar.

Data cadangan ConocoPhillips (Grissik) di lapangan Suban juga mengalami perubahan. Sebelumnya data yang dilaporkan merupakan cadangan 100 persen lapangan Suban, padahal 10 persen lapangan tersebut milik PT Pertamina EP.

Ada juga perubahan data cadangan yang dilakukan CNOOC. Selama ini perhitungannya berdasarkan masa berakhir kontrak, kemudian diubah berdasarkan batas keekonomian lapangan. Sehingga terjadi penambahan cadangan yang cukup besar.

(Baca: Pertamina Ingin Cadangan Migas Masuk ke Dalam Asetnya)

Halaman:
Reporter: Arnold Sirait
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...