Daftar 27 Hotel Bintang 2 dan 3 di Jakarta Untuk Isolasi Pasien Corona

Ameidyo Daud Nasution
18 September 2020, 16:10
hotel, virus corona, covid-19
ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/aww.
Penyemprotan disinfektan di ruang kamar di The Margo Hotel, Depok, Jawa Barat, Rabu (3/6/2020). PHRI siapkan 27 hotel di Jakarta untuk isolasi pasien Covid-19.

Yusran juga yakin seluruh hotel bisa menjalankan protokol kesehatan dengan ketat untuk mengisolasi pasien. Apalagi mereka juga akan menerima pelatihan dari Satuan Tugas Penanganan Covid-19 sebelum memulai operasional.

“Apalagi hotel itu sudah ada basic protocol untuk melayani akomodasi, tapi dari Satgas dan Kementerian Kesehatan akan ada training lagi,” kata Yusran.

Sedangkan Kepala Satgas Covid-19 Doni Monardo menjelaskan alasan pemerintah menggandeng hotel demi merawat pasien. Ini lantaran isolasi mandiri di rumah berisiko penularan di lingkup keluarga.

"Ini bagi tenaga kesehatan, khususnya dokter dan perawat dan juga masyarakat kita yang statusnya positif Covid-19 namun tanpa gejala serta bergejala ringan," kata Doni.

Anggaran untuk isolasi mandiri ini diambil dari kantong Kemenparekraf sebesar Rp 100 miliar. Sedangkan tenaga kesehatan akan disiapkan oleh Kemenkes.

"Termasuk memonitor pasien yang sedang menjalankan isolasi, menyediakan sarana pendukung seperti obat, ambulance dan lain-lain," terang Menparekraf.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...