Sasaran Meleset, Pemerintah Alihkan Sisa Subsidi Gaji ke Guru Honorer

Rizky Alika
1 Oktober 2020, 19:01
Sejumlah guru honorer melakukan unjuk rasa menuntut pengangkatan mereka menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), di Yogyakarta.
ANTARA FOTO/ANDREAS FITRI ATMOKO
Sejumlah guru honorer melakukan unjuk rasa menuntut pengangkatan mereka menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), di Yogyakarta.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 12,4 juta merupakan rekening valid yang menjadi calon penerima bantuan. Sedangkan dari sisa 2,4 juta yang tak valid, sebanyak 1,8 juta atau 75% di antaranya tidak sesuai dengan ketentuan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan 14/2020. Sedangkan sisa 600 ribu atau 25% rekening gagal dikonfirmasi ulang.

Sedangkan dari 12,4 juta penerima BSU, dana yang telah disalurkan mencapai 10,7 juta penerima atau 92,48 persen. Sementara, subsidi yang masih dalam proses pengiriman dari perbankan penyalur sebanyak 745.669 orang.

Secara rinci, bantuan subsidi gaji tahap I telah tersalurkan kepada 2,48 juta penerima atau 99,38 persen. Kemudian, tahap II telah tersalurkan kepada 2,98 juta atau 99,38 persen, tahap III kepada 3,47 juta penerima atau 99,32 persen, dan tahap IV kepada 1,83 juta penerima.

Sementara untuk penyaluran tahap V saat ini masih dalam proses cek kelengkapan data kepada 615.288 calon penerima. Adapun, penyaluran BSU termin II mulai diberikan pada akhir Oktober 2020.

Ida berharap, bantuan subsidi tersebut dapat mendorong konsumsi rumah tangga sebesar 0,4-0,7 persen. "Diharapkan dapat mengungkit pertumbuhan ekonomi yang pada akhirnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar dia. 

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...