Mestikah Khawatir Tes Covid-19 kalau Ada Gejala?

Image title
3 Agustus 2021, 13:00
Mestikah Khawatir Tes Covid-19 kalau Ada Gejala?
ANTARA FOTO/Aji Styawan/hp.
Sejumlah pengunjung antre dengan menerapkan jaga jarak (Physical Distancing) saat akan menjalani pemeriksaan COVID-19 di salah satu pusat perbelanjaan modern Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (2/6/2020).

Merujuk data, jumlah pemeriksaan Indonesia dalam kurun waktu sepekan, pada 21-27 Juni 2021 sebanyak 570.438 sampel. Jumlah tes tertinggi ada di Jakarta sebanyak 165.486 sampel dan terendah di Sulawesi Barat hanya 335 sampel.

Melihat kondisi belakangan ini, jumlah tes Covid-19 di Indonesia masih belum cukup dibanding jumlah penduduk yang ada. Memang standar yang ada menetapkan pengetesan setiap satu per 1.000 penduduk per pekan. Namun, itu dalam kondisi positivity rate di bawah lima persen.

Tenaga Ahli Kementerian Kesehatan dalam penanganan pandemi Covid-19 Andani Eka Putra menyarankan melihat ke India yang jumlah kasus positifnya juga masih tinggi. “Sebagai ilustrasi di India, mereka lakukan tes kepada 2,5-3,5 juta orang sehari. Kalau kita penduduknya seperlima dari India ya idealnya paling tidak 500-600 ribu setiap hari. Nyatanya Indonesia baru 500 ribu per minggu,” katanya kepada Katadata awal bulan lalu.

Pentingnya peningkatan kapasitas testing ini makin genting mengingat semakin banyak kasus Covid-19 yang tidak terdeteksi. Survei yang dilakukan Tim Pandemi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI) beberapa waktu lalu menemukan kalau di Jakarta saja, 44,5 persen warganya pernah terinfeksi Covid-19. 

Penelitian hasil kerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Lembaga Eijkman, dan CDC Indonesia itu juga memaparkan 62,9 persen warga Jakarta yang pernah terinfeksi virus Corona tidak bergejala. Sedangkan, 86,1 persen warga Ibu Kota yang terinfeksi Corona tidak terdeteksi.

Halaman:

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...