IHCDC 2021 Jadi Wadah Ciptakan SDM Berdaya Saing Tinggi

Image title
Oleh Doddy Rosadi - Tim Publikasi Katadata
7 Desember 2021, 16:10
Indonesia Human Capital Digital Conference (IHCDC)
Katadata

"Oleh karena itu, kami mendukung On Us Asia untuk terus berinovasi, beradaptasi dan berkolaborasi secara Gercep (Gerak Cepat), Geber (Gerak Bersama), dan Gaspol (Garap Semua Potensi Online) untuk menciptakan lapangan kerja dan diharapkan IHCDC akan menjadi wadah untuk berinovasi seluas luasnya agar menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berdaya saing tinggi," ujar dia.

Selain Sandiaga Uno, acara The 2nd IHCDC 2021 ini menghadirkan jajaran pembicara yang berkompetensi dalam bidangnya. Seperti Andree Harahap, (Principal at PT Egon Zehnder International), Rudi Lim (EVP Human Capital Management PT Bank Central Asia Tbk), Edward Tirtanata (Co-Founder & Chief Executive Officer Kopi Kenangan).

Diketahui, Indonesia Human Capital Digital Conference (IHCDC) 2021 Indonesia Human Capital Digital Conference (IHCDC) 2021 merupakan acara tahunan yang dikenal sebagai salah satu event paling penting dalam bidang human resource di berbagai industri untuk bertemu dan bertukar padangan mengenai trend dan industri. 

Hari pertama kegiatan ini dibuka dengan high level speech, dengan pembahasan mengenai Prospek dan Kepemimpinan Bisnis Paca Pandemi Selama dan Sesudah Krisis. Kemudian, Rethink The Workforce and Workplace Strategies for Post-Pandemic, dengan mendatangkan panelis dari PT PLN Persero, PT Brantas Abipraya Persero, PT Egon Zehnder International, LinkedIn South East Asia, Bukalapak, AWS APJ, dan PT Pelabuhan Indonesia (Persero).

Selanjutnya, pada hari kedua IHCDC 2021 juga menghadirkan sesi diskusi mengenai Employee Engagement Remote and Hybrid Working Environment, dengan mendatangkan panelis dari Telkomsel, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Vidio Dot Com, PT Astra International Tbk.

Kemudian, ada sesi Building Business Resilience for The Next Unprecedented Crisis dengan mendatangkan panelis dari Bank Mandiri, PT Bank Central Asia Tbk, Dattabot, Kopi Kenangan, PT Tripatra Engineers and Constructors.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...