345 Juta Orang Kelaparan, Jokowi Bersyukur RI Tak Kena Krisis Pangan

Rizky Alika
29 September 2022, 13:42
jokowi, pangan, krisis pangan
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) dan Menteri ESDM Arifin Tasrif tiba untuk mengumumkan harga bahan bakar minyak (BBM) terbaru di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (3/9/2022).

Grafik:

Indonesia mendapatkan penghargaan karena mencapai swasembada dan mampu memenuhi kebutuhan pangan pokok domestik. Produksi beras nasional dari tahun 2019 konsisten berada di angka 31,3 juta ton. Berdasarkan hitungan Badan Pusat Statistik (BPS) jumlah stok akhir di bulan April 2022 tertinggi di angka 10,2 juta ton.

Jokowi saat menerima penghargaan pada Agustus 2022 lalu mengatakan bahwa swasembada beras merupakan buah dari pembangunan infrastruktur pertanian. Sejak 2015, dirinya telah membangun 29 bendungan. Jumlah itu ditargetkan bertambah menjadi 38 bendungan pada tahun ini.

Selain itu pemerintah juga melakukan berbagai upaya lainnya seperti pemanfaatan varietas unggul padi, intensifikasi lahan pertanian, dan ekstensifikasi lahan pertanian. Upaya tersebut mampu meningkatkan produksi padi Indonesia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...