Survei Charta di Jawa Tengah: Elektabilitas Ganjar 68,5%, Puan 0,7%

Ameidyo Daud Nasution
13 Oktober 2022, 20:53
ganjar, puan, survei, jawa tengah
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/YU
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kedua kiri) memberikan naskah rekomendasi eksternal kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (kedua kanan) disaksikan Ketua DPP Bidang Politik Puan Maharani (kanan) saat Penutupan Rakernas II PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (23/6/2022).

Dari sisi parta politik, PDI Perjuangan masih mendominasi Jawa Tengah dengan 42,6% suara responden. Angka yang didapatkan PDIP terpaut jauh dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang berada di posisi kedua dengan 13,2%.

Di posisi ketiga adalah Golkar dengan 6% suara responden. Di bawahnya adalah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang dipilih 5,5% responden. Gerindra menutup lima besar dengan elektabilitas 4,5%.

Meski demikian, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan elektabilitas tidak menjadi faktor utama dalam penentuan calon presiden. Hasto mencontohkan saat pemilihan Joko Widodo sebagai calon presiden periode 2014-2019 dan Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah.

"Kepentingan bangsa dan negara (yang utama). Ibu Megawati telah membuktikan begitu banyak pemimpin lahir dari PDI Perjuangan," kata Hasto di Sekolah Partai DPP PDIP, Kamis (13/10).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...