Mengenal Asas Penyelenggaraan UU Cipta Kerja

Annisa Fianni Sisma
21 November 2022, 11:20
asas penyelenggaraan UU Cipta Kerja
PEXEL
Ilustrasi tenaga kerja

Berkaitan dengan kepastian hukum, hal ini selaras dengan Pasal 28D ayat (1) UUD NRI 1945 yang berbunyi: “Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan, perlindungan, dan kepastian
hukum yang adil serta perlakuan yang sama dihadapan hukum. **)”

3. Asas Kemudahan Berusaha

Asas kemudahan berusaha menegaskan bahwa penciptaan kerja yang didukung proses berusaha yang sederhana, mudah, dan cepat. Hal ini untuk mendorong peningkatan investasi, pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah untuk memperkuat perekonomian yang mampu membuka seluas-luasnya lapangan kerja bagi rakyat Indonesia.

4. Asas Kebersamaan

Asas kebersamaan menjadi salah satu asas penyelenggaraan UU Cipta kerja. Asas kebersamaan artinya adalah penciptaan kerja dengan mendorong peran seluruh dunia usaha dan usaha mikro, kecil, dan menengah termasuk koperasi secara bersama-sama dalam kegiatannya untuk kesejahteraan rakyat.

5. Asas Kemandirian

Asas ini memiliki pengertian bahwa pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah termasuk koperasi dilakukan dengan tetap mendorong, menjaga, dan mengedepankan potensi dirinya.

Tak hanya diselenggarakan berdasarkan lima asas tersebut, UU Cipta Kerja juga dilaksanakan berdasarkan asas lain sesuai bidang hukum yang diatur dalam undang-undang yang bersangkutan. Artinya, terdapat beberapa undang-undang yang diubah, dihapus, digantikan oleh UU Cipta Kerja, maka pelaksanaannya pun menurut asas masing-masing undang-undang tersebut.

Seperti yang sudah diketahui, UU Cipta Kerja mengubah dan mencabut beberapa peraturan. Berkaitan dengan undang-undang yang diubah dan dicabut ini, terdapat sekitar 83 undang-undang yang diubah dan satu undang-undang yang dicabut serta satu staatsblad yang dicabut.

Dalam perkembangannya, UU Cipta Kerja hingga kini telah diubah dan dicabut sebagian. UU Cipta Kerja diubah dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2022. UU Cipta Kerja juga dicabut sebagian dengan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah. Pencabutan tersebut yakni pada Pasal 114 dan Pasal 176 angka 4 ayat (4) dalam Pasal 252 dan angka 7 UU Cipta Kerja.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...