17 Ribu ASN Bakal Dipindah ke IKN, Menpan RB Siapkan Segudang Insentif

Ira Guslina Sufa
16 Maret 2023, 10:29
IKN
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.
Presiden Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kanan), Kepala Otorita IKN Bambang Susantono (ketiga kanan), dan Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe (keempat kanan) meninjau hunian untuk para pekerja konstruksi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (23/2/2023).

Lebih jauh Azwar mengatakan ada penambahan anggaran untuk pembangunan apartemen yang menjadi tempat tinggal para ASN, termasuk TNI dan Polri. Para ASN yang bertugas di IKN akan menempati rumah dinas di apartemen itu.

Menurut Azwar, pertimbangan untuk membangun apartemen, bertujuan agar ruang terbuka hijau di IKN lebih luas. Selain itu, kawasan IKN akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas berskala internasional, seperti sekolah dan rumah sakit.

Insentif Pajak Sekolah Swasta

Untuk menunjang fasilitas pendidikan bagi anak-anak ASN, Azwar mengatakan kementerian mempertimbangkan pemberian insentif pajak bagi sekolah pembukaan sekolah swasta di IKN. Menpan menjelaskan bahwa insentif perpajakan untuk sekolah internasional dan Islam yang digandrungi di Jakarta merupakan usulan dari Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

"Sekolah yang saya enggak sebut merek dan namanya yang bagus-bagus, yang digandrungi banyak orang, sekarang segera pindah ke sana dengan misalnya insentif perpajakan," kata Azwar lagi.

Menurut Menpan, pembukaan sekolah akan memudahkan ASN yang memiliki anak untuk pindah ke IKN. Kehadiran sekolah yang bagus menurut Azwar bisa menjadi penyemangat para ASN untuk bertugas di tempat baru.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...