Prabowo: RI Siap Kirim Pasukan Perdamaian, Akhiri Perang Rusia Ukraina

Happy Fajrian
3 Juni 2023, 15:57
prabowo subianto, perang rusia ukraina,
Katadata
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (paling kiri) menghadiri Asia Security Summit ke-20 di Singapura.

Ia sependapat bahwa perdamaian di Ukraina sangatlah penting dan mendesak. Hanya saja pertanyaannya bagaimana mencapai perdamaian itu.

“Ukraina bukanlah anggota UE, hanya teman UE. Tetapi UE merasa harus membantu karena tidak ingin agresi yang dilakukan Rusia terus terjadi. EU tidak mau Ukraina kemudian menjadi seperti Crimea,” ujar Borrell.

Usulan Prabowo yang di luar perkiraan para peserta sempat menimbulkan pertanyaan. Mereka mengkhawatirkan usulan ini menjadi pembenaran terhadap agresi yang dilakukan Rusia.

“Saya tidak mengatakan benar atau salah. Posisi Indonesia dalam agresi terhadap Ukraina jelas menentang. Yang saya sampaikan adalah jalan keluar. PBB harus mengambil sikap untuk menyelesaikan perang ini agar tidak berlarut-larut dan menyulitkan kehidupan di seluruh dunia,” kata Prabowo.

Cara penyelesaian dengan membuat demiliterisasi bukan pertama dilakukan. Menurut Menhan, PBB pernah melakukan itu dalam perang di Korea, kemudian di Vietnam, dan juga di Afrika.

Dalam sesi pagi tentang kepemimpinan AS di Indo Pacific, Menhan AS Lloyd Austin menegaskan, AS tidak menginginkan terjadinya konflik. Kebijakan AS di Indo Pacific lebih ditujukan untuk menciptakan perdamaian, kestabilan, dan kesejahteraan.

Menteri Austin menambahkan, pihaknya akan terus melakukan dialog dengan semua pihak untuk menciptakan dunia yang damai, aman, dan sejahtera. “Kalau tidak ada komunikasi maka akan mudah terjadi salah pengertian dan paling ditakutkan salah dalam mengambil keputusan,” ujar Menhan AS.

Ia menyayangkan sikap Cina yang tidak mau membangun komunikasi dengan AS. Menhan Cina Li Shangfu menolak permintaan pertemuan Menteri Austin di acara Shangri-La Dialogue. “Semoga ini hanya penolakan yang sesaat. Kemudian akan ada komunikasi yang dibangun dengan pejabat militer Cina,” harap Austin.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...