Top News: Kekayaan RI Berlipat Ganda, Aturan Masa Transisi ke Endemi

Aryo Widhy Wicaksono
12 Juni 2023, 05:55
Ilustrasi Ibu Kota Jakarta
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Ilustrasi Ibu Kota Jakarta

Simak prokes yang berlaku di masa transisi ke endemi.

4. Cerita 4 Anak Korban Pesawat Jatuh Bertahan 40 Hari di Hutan Amazon

Empat anak yang hilang sejak 40 hari lalu di hutan Amazon wilayah Kolombia ditemukan hidup dan dievakuasi pada Jumat (9/6). Mereka adalah korban kecelakaan pesawat berukuran kecil yang menewaskan ibu mereka, pilot, dan seorang lainnya.

Keempat anak ini adalah kakak beradik. Lesly yang merupakan anak tertua baru berusia 13 tahun, sedangkan tiga adiknya masing-masing berusia 9 tahun, 5 tahun, dan 1 tahun.

Anak paling bungsu bahkan masih berusia 11 bulan ketika mereka dinyatakan hilang, usai pesawat Cessna 206 yang mereka tumpangi jatuh pada 1 Mei 2023.

Mengutip AFP, pilot melaporkan adanya masalah mesin beberapa menit setelah lepas landas dari daerah pedalaman Amazon yang dikenal sebagai Araracuara, dalam perjalanan sejauh 350 kilometer ke kota San Jose del Guaviare.

Jenazah pilot, ibu dari anak-anak tersebut, dan seorang tokoh masyarakat adat setempat yang juga menumpangi pesawat dengan keempat anak itu ditemukan di lokasi kecelakaan.

Pejabat setempat mengatakan, mereka berpergian untuk menghindari ancaman anggota kelompok bersenjata. Anak-anak etnis Huitoto yang merupakan suku asli Amazon ini tampak kurus dan lemah saat ditemukan.

Menurut pantauan wartawan AFP, mereka dibawa dengan pesawat medis tentara ke rumah sakit militer di Bogota.

Menteri Pertahanan Ivan Velasquez, yang mengunjungi mereka di rumah sakit bersama Presiden Gustavo Petro, mengatakan anak-anak ini sudah pulih, tetapi belum bisa makan makanan padat.

Simak bagaimana cara empat anak korban kecelakaan pesawat jatuh ini bertahan hidup.

5. Daftar 8 Perusahaan RI Masuk Forbes Global 2000: BRI hingga Garuda

Majalah Forbes merilis daftar 2.000 perusahaan top global tahun ini. Sebanyak 8 perusahaan asal Indonesia masuk dalam daftar tersebut, dengan sebagian besar adalah Badan Usaha Milik Negara atau BUMN.

Separuh dari perusahaan Indonesia yang masuk dalam daftar perusahaan top global tersebut berasal dari sektor perbankan. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk atau BRI menjadi yang paling unggul dengan menempati peringkat ke-307.

Sementara tiga bank lainnya adalah PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Central Asia Tbk, dan PT Bank Negara Indonesia Tbk.

Bank Mandiri berada di peringkat ke-418, BCA berada diperingkat ke-462, dan BNI di peringkat ke-930. Selain di sektor perbankan, terdapat BUMN telekomunikasi, PT Telkom Indonesia Tbk yang menempati urutan ke-787.

Dua perusahaan lainnya bergerak di bidang pertambangan, yakni PT Bayan Resources Tbk dan PT Adaro Energy Tbk yang menempati urutan ke-983 dan ke ke-1.393.

Sementara di urutan terbawah perusahaan Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut adalah PT Garuda Indonesia Tbk yang menempati peringkat ke-1572.

Global 2000 yang dirilis majalah Forbes memeringkat perusahaan terbesar di dunia menggunakan empat metrik: penjualan, laba, aset, dan nilai pasar.

 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...