Kumpulan Hasil Survei Terbaru, Elektabilitas Prabowo Paling Tinggi

Safrezi Fitra
16 Januari 2024, 15:46
survei terbaru, hasil survei terbaru, elektabilitas capres, elektabilitas prabowo, elektabilitas ganjar, elektabilitas anies, pilpres 2024, hasil survei capres terbaru
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/Spt.

Prabowo-Gibran: 46,7%
Ganjar-Mahfud: 24,5%
Anies-Muhaimin: 21%
Tidak tahu/tidak menjawab: 7,8%

6. Median

Survei Median dilakukan setelah debat capres dan cawapres kedua yakni pada periode 23 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024. Survei ini melibatkan 1.500 responden dengan margin of error ± 2,53% dan tingkat kepercayaan 95%. Hasil survei Median sebagai berikut:

Prabowo-Gibran: 43,1%
Anies-Muhaimin: 26,8%
Ganjar-Mahfud: 20,1%
Tidak tahu/tidak menjawab: 10,0%

Berdasarkan survei Median, elektabilitas Prabowo-Gibran mengalami peningkatan setelah dua kali debat capres dan cawapres KPU. Sebelum debat capres pertama, elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 37%, Ganjar-Mahfud 26,7% dan Anies-Muhaimin 25,4%.

7. Lembaga Survei Nasional (LSN)

Berbarengan dengan Median, LSN juga melakukan survei setelah debat kedua yakni pada 28 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. Survei LSN melibatkan 1.420 responden di 38 provinsi dengan margin or error 2,6% dan tingkat kepercayaan 95%. Berikut hasil survei LSN:

Prabowo-Gibran: 49,5%
Anies-Muhaimin: 24,3%
Ganjar-Mahfud: 20,5%
Tidak tahu/tidak menjawab: 5,7%

8. Polling Institute

Survei Polling Institute digelar pada 26-28 Desember 2023 dengan melibatkan 1.246 responden. Adapun margin of error survei ±2,9%. Tingkat kepercayaan survei tercatat 95%. Berikut hasil survei Polling Institute:
Prabowo-Gibran: 46,2%
Anies-Muhaimin: 24,6%
Ganjar-Mahfud: 21,3%
Tidak tahu/tidak menjawab: 7,8%

9. Ide Cipta Research and Consulting (ICRC)

Survei ICRC dilakukan pada 20-26 Desember 2023 dengan melibatkan 1.230 orang responden. Margin of error survei ini ±2,79% dan memiliki tingkat kepercayaan 95%. Hasil survei ICRC sebagai berikut:

Prabowo-Gibran: 39,4%
Anies-Muhaimin: 25,6%
Ganjar-Mahfud: 29,1%
Tidak tahu/tidak menjawab: 11,3%

10. Arus Survei Indonesia (ASI)

Arus Survei Indonesia menggelar survei elektabilitas capres dan cawapres pada 16-21 Desember 2023. ASI mengaku populasi survei ini adalah Gen Z (berusia 17-23 tahun) dengan jumlah responden 1.200 orang. Survei ini memiliki margin of error ±2,9% dan tingkat kepercayaan survei tercatat 95%. Berikut hasil survei ASI:

Ganjar-Mahfud: 34,9%
Prabowo-Gibran: 33,1%
Anies-Muhaimin: 26,1%
Tidak tahu/tidak menjawab: 5,9%

11. Centre for Strategic and International Studies (CSIS)

CSIS melakukan survei tepat setelah acara debat capres pertama yang diselenggarakan KPU pada 12 Desember 2023. Survei ini dilakukan pada periode 13-18 Desember 2023. Dengan jumlah responden 1.300 orang, CSIS mengakusurvei ini memiliki margin of error ±2,7% pada tingkat kepercayaan 95%. Berikut hasil survei CSIS:

Prabowo-Gibran: 43,7%
Anies-Muhaimin: 26,1%
Ganjar-Mahfud: 19,4%
Tidak tahu/tidak menjawab: 4,5%

12. Lembaga Survei Indonesia (LSI)

LSI melakukan survei paling awal, sebelum debat Pilpres 2024, yakni periode 3-5 Desember 2023. Survei yang melibatkan 1.462 orang responden ini memiliki margin of error ±2,6% pada tingkat kepercayaan 95%. Berikut hasil survei LSI:

Prabowo-Gibran: 45,6%
Anies-Muhaimin: 22,3%
Ganjar-Mahfud: 23,8%
Tidak tahu/tidak menjawab: 8,3%

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...