Jokowi Ungkap Capaian Sektor Kehutanan RI di Pertemuan COP26 Inggris

Rizky Alika
3 November 2021, 08:56
jokowi, penyerap karbon, kehutanan
Lukas-Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden RI, Joko Widodo dalam pembukaan Action on Forest and Land Use Event, 26th Conference of the Partiesrn (COP26) di Glasgow, Inggris, 2 November 2021

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka gelaran Action on Forest and Land Use Event COP26 di Glasgow, Inggris pada Selasa (2/11). Pada kesempatan ini, Jokowi menargetkan Indonesia menjadi penyerap karbon (net carbon sink) pada 2030.

"Ini adalah komitmen Indonesia menjadi bagian dari solusi. Capaian nyata Indonesia di sektor kehutanan tidak terbantahkan,” kata Jokowi dalam keterangan pers, Selasa (2/11).

Jokowi membuka pertemuan bersama Perdana Menteri Inggris Boris Johnson dan Presiden Kolombia Ivan Duque. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian pertemuan World Leaders' Summit COP26.

Kepala Negara berbagi pandangan mengenai perlindungan dan pengelolaan hutan yang menyeluruh. Pada kesempatan ini, Jokowi menjelaskan terkait mekanisme insentif melalui sertifikasi dan standar produksi yang berkeadilan, serta mobilisasi dukungan pendanaan dan teknologi bagi negara berkembang.

Mantan Wali Kota Solo itu juga menyatakan, pengelolaan hutan secara berkelanjutan membuahkan hasil bagi Indonesia. Ini tecermin dari berhasilnya Indonesia dalam meminimalkan kebakaran hutan, deforestasi, dan emisi dari sektor kehutanan di saat dunia terus kehilangan tutupan hutan primer.

Upaya tersebut dilakukan dengan mengubah paradigma dari manajemen produk hutan menjadi manajemen lanskap hutan. Alhasil, pengelolaan area hutan menjadi lebih menyeluruh.

Action on Forest and Land Use Event COP26 bertujuan membahas peran sektor kehutanan dan guna lahan. Ini terkait perubahan iklim, melalui empat area aksi yakni:

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...