Perjalanan Alibaba Memanjakan Para Jomblo dengan Pesta Diskon

Muchamad Nafi
10 November 2018, 10:00
Jack Ma
Alibaba
Pendiri Alibaba Jack Ma di Hangzhou, Tiongkok (18/8).

2012

Alibaba Group melakukan rebranding Taobao Mall menjadi Tmall dengan meluncurkan periode pre-sale yang memberikan kesempatan pada konsumen untuk memesan produk beberapa minggu sebelum festival. Total GMV melebihi RMB 10 miliar dalam 13 jam.

2013

Total GMV tahun ini melampaui capaian tahun sebelumnya dalam 13 jam. Alibaba meluncurkan sistem rantai pasokan baru. Hal ini memastikan konsumen mendapatkan akses langsung untuk barang segar impor. Alibaba juga mengubah model pengelolaan inventaris untuk para pemasok.

2014

Alibaba menerapkan strategi “All-in Mobile” di 11.11 pertama sejak saham Alibaba diperdagangkan di Bursa Efek New York. Tahun ini, GMV dari gawai mencapai 42,6 % dari total GMV

2015

Alibaba memperkenalkan Tmall 11.11 sebagai Tmall 11.11 Global Shopping Festival. Uuntuk pertama kalinya ada gala hitung mundur di Beijing. Alibaba menggabungkan ritel dengan hiburan dengan memberikan akses interaksi kepada para konsumen melalui gawai mereka.

2016

Total GMV tahun ini melewati angka simbolis RMB 111,1 miliar dengan RMB 1,1 miliar dari transaksi luar negeri sehingga membawa konsep Global Buy, Global Sell secara luas. Dengan menggunakan Alibaba Cloud, Alibaba mampu memproses 175 ribu pesanan per detik dan 120 ribu transaksi per detik pada puncak 11.11.

2017

Untuk pertama kalinya, “New Retail” terintegrasi dalam Tmall 11.11 Global Shopping Festival. Satu juta pedagang berpartisipasi dalam acara ini, menciptakan pengalaman daring-ke-luring (online-to-offline) di lebih dari 100 ribu toko pintar dan toko pop-up di lebih dari 50 pusat perbelanjaan.

Festival ini mengintegrasikan beberapa layanan teknologi kecerdasan buatan Alibaba, seperti Luban (perancang visual AI), Alimebot (pramuniaga AI dan agen layanan konsumen). Robot gudang Cainiao membuat 11.11 menjadi contoh yang paling signifikan mengenai kolaborasi manusia dan robot.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...