Kelebihan Pasokan Listrik Jadi Hambatan PLN Bangun Pembangkit EBT

Agustiyanti
10 Juni 2022, 07:19
energi bersih, energi terbarukan, ebt, pembangkit ebt, PLN
ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/aww.
Ilustrasi. Pemerintah menargetkan dapat mencapai nol emisi karbon.

"Target net zero emission pada 2060 diperkirakan butuh dukungan total biaya sekitar US$ 500 billion," ujar Haryadi.

Adapun PLN saat ini tengah bersiap menghadapi oversupply atau kelebihan pasokan listrik yang semakin besar pada tahun ini seiring mulai masuknya proyek 35.000 megawatt (MW) atau 35 gigawatt (GW) ke dalam sistem kelistrikan nasional.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, akan ada tambahan pasokan listrik sebesar 6 GW di Jawa dari proyek 35 GW pada tahun ini. Sementara tambahan permintaan listrik diperkirakan hanya mencapai 800 MW, sehingga akan ada kelebihan pasokan listrik sekitar 5 GW.

“PLN saat ini mengalami oversupply yang luar biasa. Akan ada gap  yang besar mencapai 5 GW antara supply dan demand,” kata Darmawan dalam acara penandatanganan nota kesepahaman (MoU) pembangunan Green Industri Klaster antara PLN, Pertamina, dan Pupuk Indonesia, Rabu (23/2).

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...