Jokowi Turunkan Level PPKM Jabodetabek, IHSG Diprediksi Menguat

Image title
24 Agustus 2021, 06:20
IHSG, PPKM, Bursa Efek Indonesia, Jokowi
Adi Maulana Ibrahim|Katadata
Pergerakan Indek Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (5/8/2020).

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya memperkirakan IHSG hari ini berpotensi menguat meski terbatas. Berdasarkan analisisnya, area pergerakan indeks menurutnya ada di level 5.872 dan 6.123.

William mengatakan, perkembangan pergerakan IHSG terlihat sedang berusaha naik dan keluar dari rentang konsolidasi wajarnya. Jika resistance level terdekat berhasil ditembus, maka IHSG masih berpotensi untuk mengalami kenaikan jangka pendek hingga beberapa waktu mendatang.

"Namun masih minimnya sentimen yang dapat mendorong kenaikan IHSG yang disebabkan oleh kondisi perlambatan perekonomian cukup menjadi tantangan tersendiri bagi pergerakan IHSG," katanya dalam riset tertulis.

Beberapa saham yang menurutnya layak untuk diperhatikan oleh investor pasar saham pada hari ini di antaranya PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), dan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...