Investor Asing Borong Saham 3 Bank Kakap dalam Sepekan, GOTO Dilepas

Nur Hana Putri Nabila
18 November 2023, 10:16
saham, bursa, bank, goto
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/tom.
Pegawai memotret layar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (3/4/2023).

Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode pekan ini ditutup variatif. Kapitalisasi pasar Bursa pekan ini melesat 3,27% menjadi Rp 11.040 triliun dari Rp 10.690 triliun pada pekan sebelumnya.

Investor asing pada Jumat (17/11) mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp 157 miliar. Sepanjang tahun 2023 investor asing telah mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp 15,48 triliun.

Sepanjang pekan ini, investor asing memborong saham-saham tiga bank kakap di Indonesia. Di antaranya PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp 2,3 triliun, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) senilai Rp 1,1 triliun, hingga PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) senilai Rp 1,5 triliun. 

Sedangkan saham PT MD Pictures Tbk (FILM) paling banyak dijual asing yakni sebanyak Rp 151 miliar. Disusul saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) yang dijual asing sebesar Rp 140 miliar. 

 Berikut 10 saham net foreign buy sepekan:

  1. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
  2. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN)
  3. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)
  4. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
  5. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT)
  6. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO)
  7. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)
  8. PT United Tractors Tbk (UNTR)
  9. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)
  10. PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO)

Berikut 10 saham net foreign sell sepekan:

  1. PT MD Pictures Tbk (FILM)
  2. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)
  3. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI)
  4. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
  5. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
  6. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM)
  7. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI)
  8. PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN)
  9. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)
  10. PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL)

Selain itu rata-rata frekuensi transaksi harian bursa juga menurun 3,45% menjadi 1,07 juta kali transaksi dari 1,11 juta kali transaksi pada pekan yang lalu. Rata-rata nilai transaksi harian pekan ini  juga anjlok 32,42% menjadi Rp 8,63 triliun dari Rp 12,77 triliun pada pekan sebelumnya. 

 Rata-rata volume transaksi harian bursa juga ikut menurun 11,35% menjadi 16,94 miliar lembar saham dari 19,11 miliar lembar saham seminggu lalu.

Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...