IHSG Dibayangi Pelantikan Prabowo, Analis Rekomendasikan Saham BRPT hingga ANTM

Patricia Yashinta Desy Abigail
18 Oktober 2024, 06:44
IHSG
Nur Hana Putri Nabila (Katadata)
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan menguat pada perdagangan Jumat (18/10). Penguatan ini akan didorong oleh pelantikan presiden terpilih Prabowo Subianto pada 20 Oktober 2024 serta susunan menteri pada pemerintahan mendatang. 

Phintraco Sekuritas melihat fokus pasar dan investor saat ini terkait pelantikan presiden dan penyusunan menteri baru tersebut. Rencananya, para menteri tersebut bakal resmi dilantik pada 21 Oktober 2024. 

Selain itu, pelaku pasar juga menyoroti data ekonomi terbaru yang menunjukan pelemahan nilai ekspor Jepang sebesar 1,7% secara tahunan atau year on year (yoy) pada September 2024 dan perlambatan nilai impor Jepang menjadi 2,1% yoy pada periode yang sama.

"Dengan kondisi ini, tetap waspadai potensi profit taking pada perdagangan hari ini," tulis Phintraco Sekuritas dalam risetnya, Jumat (18/10).

Adapun profit taking adalah aksi menjual saham yang harganya naik demi mendapatkan keuntungan. Investor melakukan profit taking ketika mereka merasa sudah cukup mendapat keuntungan dari kenaikan harga dan mencairkan keuntungan itu sebelum harga saham turun kembali.  

Rekomendasi Saham Pilihan

Untuk itu, Phintraco Sekuritas merekomendasikan saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), PT Barito Pacific Tbk (BRPT), PT Astra International Tbk (ASII), PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) dan PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA).

Sementara itu, MNC Sekuritas melihat peluang IHSG akan melanjutkan penguatan untuk menguji level 7.810-7.910. Dengan posisi support pada level 7.595 dan 7.518, sementara resistance pada level 7.810 dan 7.910.

Support merupakan area harga saham tertentu yang diyakini sebagai titik terendah pada satu waktu. Saat menyentuh support, harga umumnya akan kembali naik karena peningkatan pembelian.

Sedangkan resistance merupakan tingkat harga saham tertentu yang dinilai sebagai titik tertinggi. Setelah saham menyentuh level ini, biasanya akan ada aksi jual cukup besar hingga laju kenaikan harga tertahan.

MNC Sekuritas merekomendasikan buy on weakness pada saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dengan rentang harga 1.585-1.608. Lalu speculative buy sebagian pada saham PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) dengan rentang harga 2.320-2.370.

Kemudian buy on weakness pada saham PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA) dengan rentang harga 725-755. Rekomendasi selanjutnya adalah speculative buy pada saham PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) dengan rentang harga 1.285-1.295.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...