DBS Indonesia dan Relawan PoP Ciptakan Langkah Berarti di Masa Pandemi

Image title
Oleh Ekarina - Tim Publikasi Katadata
30 Agustus 2021, 15:08
DBS Indonesia dan Relawan PoP Ciptakan Langkah Berarti di Masa Pandemi
Katadata

Berkaitan dengan sejumlah program yang dijalankan oleh People of Purpose Bank DBS, Mona Monika, Executive Director, Head of Group Strategic Marketing & Communication Bank DBS Indonesia mengatakan, perusahaan selalu berupaya untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat baik secara pribadi maupun dengan mengajak mitra dan nasabah.

“Terutama di masa pandemi, kami membuat program-program sukarelawan, yang bekerja sama dengan wirausaha sosial, untuk membantu mereka yang terdampak pandemi, di mana manfaatnya bisa langsung terasa dan nyata,” katanya dalam siaran pers, Senin (30/8).

Bank DBS Indonesia menyediakan dukungan melalui berbagai program, baik dari program kerelawanan, sesi mentoring hingga memberikan dana hibah. Program sukarelawan tersebut tidak hanya dilakukan untuk masyarakat, tetapi juga untuk kebaikan dan kelestarian lingkungan.

Program tersebut juga disambut antusias oleh karyawan Bank DBS yang menjadi bagian dari People of Purpose. Jane Lesmana, Executive Director, Head of Consumer Credit Bank DBS Indonesia mengungkapkan rasa senangnya ikut terlibat dalam program PoP.

“Saya senang sekali bisa terlibat dalam kegiatan sukarelawan seperti ini, karena saya melihat program ini ada manfaat langsung dari terhadap karyawan, masyarakat dan juga lingkungan. Kami tim Risk Management Group, membagikan kue “Jar of Happiness” dan juga sembako bagi masyarakat dan tenaga kesehatan di Rumah Sakit yang terdampak pandemi. Program ini membuat saya merasa dapat berkontribusi lebih bagi orang-orang dekat dan juga lingkungan saya,” katanya.

Untuk mengetahui berbagai cerita menarik dari kegiatan sosial dan lingkungan yang diinisasi oleh Bank DBS Indonesia, informasi selengkapnya klik di sini

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...