Bank Neo Setujui Terbitkan 5 Miliar Saham Baru untuk Tambah Modal

Syahrizal Sidik
25 Juli 2022, 17:12
Bank Neo Setujui Terbitkan 5 Miliar Saham Baru untuk Tambah Modal
Bank Neo Commerce
Bank Neo Commerce

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan, Bank Neo membukukan rugi bersih tahun berjalan sebesar Rp 416,73 miliar pada kuartal I 2022, meningkat dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 50,27 miliar. Pendapatan bunga mengalami kenaikan sebesar 146% menjadi Rp 350,93 miliar dari sebelumnya sebesar Rp 142,62 miliar. 

Sementara itu, pendapatan bunga bersih yang diperoleh tumbuh 214% secara tahunan, dari sebelumnya Rp 62,93 miliar menjadi Rp 197,92 miliar di kuartal I 2022. Tahun ini, Bank Neo menargetkan pertumbuhan pengguna sebesar 20% hingga 30%.

Pada perdagangan di awal pekan ini, Senin (25/7), harga saham Bank Neo terkoreksi sebesar 4,53% ke level Rp 1.265 per saham dengan nilai kapitalisasi pasar Rp 11,92 triliun. Sejak awal tahun, saham BBYB masih melemah sebesar 51,90%.

 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...