Pemerintah Lelang Tujuh Seri Surat Utang Negara Rp 15 Triliun

Agustiyanti
22 Oktober 2019, 12:07
su
ANTARA FOTO/Kornelis Kaha
Ilustrasi. Melalui lelang tujuh seri SUN hari ini, pemerintah menargetkan dapat memperoleh dana Rp 15 triliun hingga Rp 30 triliun.

Penjualan SUN tersebut dilaksanakan dengan menggunakan sistem pelelangan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Lelang bersifat terbuka dan menggunakan metode harga beragam.

(Baca: Baru Ditelefon Jokowi, Basuki Hadimuljono Datang ke Istana  )

Adapun setelmen lelang akan dilakukan pada Kamis (24/100). Sementara itu, peserta lelang terdiri dari Citibank N.A., Deutsche Bank AG, PT Bank HSBC Indonesia, PT Bank Central Asia, Tbk, PT Bank Danamon Indonesia, Tbk, PT Bank Maybank Indonesia, Tbk, PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Negara Indonesia Tbk, PT Bank OCBC NISP Tbk, PT Bank Panin, Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk., PT Bank Permata Tbk..

Lalu PT Bank CIMB Niaga Tbk, PT Bank ANZ Indonesia, Standard Chartered Bank, JP Morgan Chase Bank N.A., PT. Bahana Sekuritas, PT Danareksa Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk.

Dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2019, total utang pemerintah pusat hingga akhir tahun bakal mencapai Rp 5.269 triliun, naik dari posisi tahun lalu Rp 4.429 triliun. Proyeksi total utang tersebut mencapai 3 32,6% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional, seperti terlihat dalam grafis databooks di bawah ini. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...