Serangan ke Kilang Minyak Saudi Lemahkan Rupiah Jadi 13.996 / Dolar AS

Agatha Olivia Victoria
16 September 2019, 10:08
Rupiah, Minyak, Saudi.
Rupiah hari Senin (16/9) diperdagangkan melemah 0,21% akibat sentimen negatif serangan kilang Saudi.

Sentimen pelemahan rupiah domestik datang dari transaksi berjalan Indonesia yang sudah menjadi net importir minyak. Dengan sentimen tersebut, Ariston memperkirakan rupiah akan melemah namun tipis pada hari ini. Hingga sore nanti, rupiah akan berada di antara Rp 13.940 - 14.070 per US$.

"Transaksi berjalan bisa terbeban dengan kenaikan harga minyak mentah dunia akibat serangan drone ini," ujar Ariston.

Harga minyak pada Senin (16/9) melonjak lebih dari 15% atau menyentuh level tertinggi dalam hampir empat bulan belakangan karena serangan tersebut.  

Harga minyak mentah berjangka jenis Brent melonjak lebih dari 19% menjadi US$ 71,95 per barel. Sedangkan minyak mentah berjangka jenis West Texas Intermediate (WTI) naik lebih dari 15% ke US$ 63,34 per barel. Harga ini merupakan yang tertinggi sejak bulan Mei lalu.

(Baca: Serangan Kilang di Arab Saudi Memicu Lonjakan Harga Minyak hingga 19%)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...