Rupiah Melemah 15.645 per Dolar AS Jelang Pengumuman Data Inflasi

 Zahwa Madjid
28 Februari 2024, 09:19
Rupiah Melemah 15.645 per Dolar AS Jelang Rilis Data Inflasi
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.
Petugas menyusun uang pecahan rupiah di Jakarta.
Button AI Summarize

Nilai tukar rupiah kembali melemah 0,10% ke level 15.645 pada awal perdagangan Rabu (28/2). Pelemahan diperkirakan masih berlanjut.

Analis pasar uang, Lukman Leong, menilai rupiah  masih akan melemah terhadap dolar AS. Hal ini disebabkan oleh investor yang masih mengantisipasi kejutan pada serangkaian data ekonomi AS minggu ini.

“Seperti PDB malam ini dan inflasi PCE besok,” ujar Lukman kepada Katadata.co.id, Rabu (28/2)

Dari domestik, rupiah masih tertekan oleh kekhawatiran harga beras yang tinggi dapat memicu inflasi. Rupiah diperkirakan akan bergerak dalam rentang 15.600-15.700.

Sementara pengamat pasar uang, Ariston Tjendra menilai indeks dollar AS terlihat bergerak menguat pagi ini ke level 103.86 dibandingkan pagi kemarin di level 103.78.

Data ekonomi AS yang dirilis semalam, yaitu data pesanan barang tahan lama, data indeks harga rumah dan data tingkat keyakinan konsumen, lebih buruk dari ekspektasi pasar. Kendati demikian pergerakan dolar masih menguat.

 “Pelaku pasar kelihatannya masih perlu diyakinkan oleh data indikator inflasi AS, Core PCE Price Index, yang akan dirilis malam ini. Dolar AS mungkin bisa bergerak melemah kalau data inflasi ini menunjukkan pelemahan,” ujar Ariston kepada Katadata.co.id, Rabu (28/2).

Sementara dari dalam negeri, kenaikan harga pangan yang masih berlangsung, bisa memberikan sentimen negatif ke rupiah karena bisa mengganggu pertumbuhan ekonomi dalam negeri.

Rupiah masih berpotensi melemah ke arah 15.680, dengan potensi support di kisaran 15.60

Sementara mata uang Asia, menunjukkan pergerakan yang bervariasi. Melansir Bloomberg, baht Thailand menguat 0,08%, ringgit Malaysia menguat 0,01%, dolar Singapura menguat 0,01, dan yen Jepang menguat 0,08%. Namun, peso Filipina melemah 0,07%, dan dolar Hong Kong Melemah 0,03%.

Reporter: Zahwa Madjid

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...