Mengenal Macam-Macam Norma Sosial, dari Agama hingga Kesusilaan

Annisa Fianni Sisma
17 Februari 2023, 16:22
Macam-macam Norma Sosial
Pexels
Ilustrasi, bersosialisasi.

Contoh norma sosial di bidang norma hukum pidana yakni dilarang mencuri, dilarang membunuh, dilarang menyiksa, dilarang melakukan perbuatan cabul seperti memperkosa dan pelecehan seksual, dilarang mencemari lingkungan, dilarang merampok barang orang lain. Sanksi pidana yang mengikutinya yakni pidana mati, penjara, denda, dan pencabutan kemerdekaan tertentu.

Contoh norma sosial di bidang norma hukum perdata contohnya ketentuan dalam hukum waris, hukum pernikahan, hukum bisnis, hukum perusahaan, kontrak perjanjian, kekayaan intelektual, hukum perdagangan, dan lain sebagainya. Sanksi bagi pelanggar norma hukum perdata yakni ganti rugi, kehilangan hak tertentu, kehilangan status tertentu, dan lain sebagainya.

Contoh norma sosial di bidang norma hukum administrasi negara yakni dilarang mencemari lingkungan, larangan melanggar asas-asas umum pemerintahan yang baik, dan lain sebagainya. Sanksi yang mengikutinya yakni berupa paksaan pemerintah, denda administrasi, pencabutan keputusan yang telah sah, pembatalan keputusan yang sudah sah, dan lain sebagainya.

3. Norma Kesopanan

Macam-Macam Norma Sosial
Macam-Macam Norma Sosial (Pexels)
 

Macam-macam norma sosial berikutnya adalah norma kesopanan. Norma kesopanan dibentuk oleh masyarakat setempat dan disepakati sebagai nilai yang sebaiknya dipatuhi agar dihargai oleh orang lain.

Norma kesopanan mengatur pergaulan antar manusia. Norma kesopanan juga tidak selalu sama di berbagai daerah.

Contoh norma kesopanan adalah tidak memotong pembicaraan, penyampaian gagasan dengan bahasa yang santun, menunduk saat berjalan di depan orang tua, menyapa saat bertemu orang lain, dan lain sebagainya. Aturan ini terlihat sederhana tetapi bernilai dan dianggap sebagai kesan yang baik dalam bermasyarakat.

Sanksi tidak dipatuhinya norma kesopanan adalah dijauhi masyarakat, dicemooh, dijauhi masyarakat, dan dianggap tidak sopan. Hal-hal tersebut kerap kali membuat hubungan antar manusia terkendala atau sulit.

4. Norma Kesusilaan

Macam-Macam Norma Sosial
Macam-Macam Norma Sosial (Pexels)
 

Macam-macam norma sosial yang lainnya adalah norma kesusilaan. Norma kesusilaan adalah aturan hidup yang berasal dari hati nurani manusia. Hasil dari hati nurani manusia ini kemudian disepakati oleh masyarakat setempat.

Hasil dari hati nurani manusia tersebut memberikan penilaian apakah yang sudah diperbuat itu baik atau buruk, sesuai atau tidak sesuai, layak atau tidak layak. Penilaian ini terkadang subjektif tetapi memiliki dampak membuat kehidupan menjadi lebih harmonis dan peka satu sama lain.

Sanksi dari pelanggaran norma kesusilaan adalah rasa bersalah dan penyesalan. Rasa bersalah dan penyesalan ini dapat perlahan hilang seiring jalannya waktu atau dengan tindakan tertentu seperti meminta maaf, memberikan hadiah kepada orang lain, dan lain sebagainya.

Contoh dari norma kesusilaan adalah berbuat curang, mencontek, berpakaian tidak sopan, mencuri kesempatan orang lain, menyabotase peluang orang lain dan lain sebagainya. Norma kesusilaan dapat berbeda di berbagai daerah.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...