9 Contoh Doa Ucapan Pernikahan dalam Agama Islam sebagai Inspirasi

Annisa Fianni Sisma
25 April 2023, 07:00
Doa Ucapan Pernikahan
Pexels
Ilustrasi, pernikahan.

7. Selamat menempuh jenjang kehidupan pernikahan! Aku berharap seluruh hal baik datang kepadamu! اَللّٰهُمَّ اجْعَلْ هٰذَا الْعَقْدَ عَقْدًا مُبَارَكًا مَعْصُوْمًا وَأَلْقِ بَيْنَهُمَا أُلْفَةً وَقَرَارًا دَائِمًا وَلَا تَجْعَلْ بَيْنَهُمَا فِرْقَةً وَفِرَارًا وَخِصَامًا وَاكْفِهِمَا مُؤْنَةَ الدُّنْيَا وَالْاٰخِرَةِ

(Allâhummaj’al hâdzal ‘aqda ‘aqdan mubârakan ma’shûman wa alqi bainahumâ ulfatan wa qarâran dâiman wa lâ taj’al bainahumâ firqatan wa firâran wa khishâman wakfihimâ mu’natad dunyâ wal âkhirah).

Artinya, “Ya Allah, jadikanlah akad ini sebagai ikatan yang diberkahi dan dilindungi, tanamkan di antara keduanya kerukunan dan ketetapan yang langgeng, jangan Engkau jadikan di antara keduanya perpecahan, perpisahan dan permusuhan, dan cukupi keduanya bekal hidup di dunia dan akhirat”.

Doa Ucapan Pernikahan
Doa Ucapan Pernikahan (Pexels)

8. Pernikahan adalah sebuah keistimewaan. Anjuran menikah pun diutamakan dalam Islam. Selamat telah menjadi sosok yang memperoleh keajaiban tersebut. Semoga Allah SWT senantiasa terus membuat kehidupanmu penuh kebahagiaan, cinta, kepedulian, harmonis, penuh rahmat, rukun, menenangkan satu sama lain, dan memiliki keturunan yang sholeh dan sholehah. Aamiin.

9. Selamat atas pernikahan yang mengagumkan! Selamat atas pernikahan yang penuh cinta, kasih, sayang, kepedulian! Semoga Allah SWT selalu memberikan berkah di setiap langkahmu Aamiin!

Untuk menambah manis ucapanku ini, berikut doa yang dapat aku sarankan untukmu:

اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لِيْ فِيْ أَهْلِيْ وَبَارِكْ لَهُمْ فِيَّ وَارْزُقْنِيْ مِنْهُمْ وَارْزُقْهُمْ مِنِّي. اَللّٰهُمَّ اجْمَعْ بَيْنَنَا مَا جَمَعْتَ إِلَى خَيْرٍ وَفَرِّقْ بَيْنَنَا إِذَا فَرَّقْتَ إِلَى خَيْرٍ

(Allâhumma bârik lî fî ahlî wa bârik lahum fiyya warzuqnî minhum warzuqhum minnî. Allâhummajma’ bainanâ mâ jama’ta ilâ khairin wa farriq bainanâ idzâ farraqta ilâ khairin).

Artinya, “Ya Allah, berkahilah aku di dalam keluargaku dan berkahilah mereka di dalam diriku. Berilah aku rezeki dari mereka dan berilah mereka rezeki dariku. Ya Allah, kumpulkan kami menuju kebaikan dan pisahkan kami bila Engkau pisahkan menuju kebaikan”.

Semoga kalian terus bahagia selamanya! Aamiin!

Demikian doa ucapan pernikahan beserta doa-doa yang memuat lafal permohonan sesuai agama Islam.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...