Ragam Arti Bunga Tulip Berdasarkan Warnanya dan Maknanya

Tifani
Oleh Tifani
23 Mei 2023, 13:58
Ilustrasi arti bunga tulip
John-Mark Smith/Unsplash
Tampilan berbagai warna bunga tulip

Wujudnya tersebut membuat tulip merah muda lebih cocok diberikan kepada teman dan anggota keluarga, sebagai wujud kasih sayang.

  • Arti Bunga Tulip Ungu

Ilustrasi Bunga Tulip Ungu
Ilustrasi Bunga Tulip Ungu (Pixabay)

Menurut sebagian orang, ungu dianggap sebagai labang kemewahan dan  kekayaan. Maka, tak heran jika tulip ungu dipercaya memiliki makna royalti dan keanggunan. Bunga ini sangat cocok dijadikan sebagai bunga pernikahan atau diberikan kepada seseorang yang spesial.

  • Arti Bunga Tulip Biru

Bunga tulip biru melambangkan rasa tenang dan damai. Bunga tulip warna biru ini juga bisa melambangkan rasa cinta yang sempurna.

Biasanya di kebanyakan negara Eropa, pasangan yang bertengkar akan memberikan bunga tulip biru saat akan berbaikan. Bunga tulip biru dinilai melambangkan kalau pasangan tersebut mengakui kesalahannya dan ingin rujuk.

  • Arti Bunga Tulip Hijau

Warna hijau melambangkan awal yang baru atau kelahiran kembali, dan jika dikombinasikan dengan bunga tulip maka tulip hijau bisa berarti sebuah permulaan yang penuh harapan. Anda bisa memberikan hadiah tulip dengan warna ini kepada seseorang yang baru saja memulai lembaran baru dalam hidupnya.

Misalnya seperti kerabat atau teman yang baru pindah kerja, pindah rumah, ataupun merayakan hari kelulusan. 

  • Arti Bunga Tulip Hitam

Bunga tulip hitam terbilang langka dijumpai. Bunga tulip hitam merupakan hasil percampuran dari beberapa varian tulip, sehingga bisa menghasilkan warna hitam yang alami 

Meskipun warna bunga satu ini hitam, tapi tulip hitam justru memiliki makna yang tidak kelam seperti warnanya, yakni melambangkan simbol kekuatan. 

  • Arti Bunga Tulip Berwana-warni 

Karena memiliki perpaduan berbagai warna yang indah, tulip warna-warni dikatakan sebagai simbol dari cinta yang manis dan romantis. Berbeda dengan tulip merah yang melambangkan romansa yang penuh gairah.

Tulip warna-warna lebih cocok dihadiahkan sebagai ajakan untuk memulai hubungan kepada seseorang yang Anda sukai atau membuat hati Anda merasa berdebar-debar.



Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement