Menilik 3 Cara Melihat Pesanan di Tiktok Shop Serta Cara Melacaknya

Destiara Anggita Putri
6 Maret 2023, 13:27
Cara Melihat Pesanan di Tiktok
Unsplash

Pada April 2021, Tiktok meluncurkan Tiktok Shop. Pengguna dan kreator dapat mempromosikan serta menjual produknya melalui Tiktok dengan mengunjungi Shop miliknya.

Sistem kerjanya pun sama saja dengan kebanyakan marketplace pada umumnya. Tiktok Shop juga menyediakan fitur untuk Anda agar dapat melihat pesanan yang  dimiliki.

Hal ini bisa dilakukan untuk mengetahui informasi tentang status pembelian barang hingga waktu sampainya barang yang dipesan. Bila Anda tidak tahu bagaimana caranya, simak uraian lengkapnya di bawah ini. 

Cara Melihat Pesanan di Tiktok Shop

Terdapat tiga menu yang bisa Anda gunakan untuk melihat pesanan di Tiktok Shop. Berikut uraian cara mengakses masing-masing menu di bawah ini. 

Cara Membatalkan Pesanan di TiktoK Shop
Cara Melihat Pesanan di TiktoK Shop (Pexels)

1. Lewat Menu Profil

Anda bisa mengakses menu profil untuk melihat detail pesanan yang sudah dibuat sebelumnya. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini. 

  • Buka aplikasi Tiktok di HP.
  • Pilih menu Profil yang memiliki ikon berbentuk orang di pojok kanan bawah layar.
  • Klik tanda garis 3 pada pojok kanan atas layar, kemudian pilih Setting and Privacy. Anda akan dialihkan ke halaman pengaturan dari akun milikmu.
  • Pada menu Account, pilih opsi Orders. Anda akan dialihkan ke halaman Order center untuk melihat pesanan Anda.
  • Pada halaman tersebut, Anda. bisa melihat rincian dan status dari barang yang Anda.beli. Informasi detail mengenai lokasi terkini dari pesanan juga akan muncul.

2. Lewat Menu Shop

Selain menu profil, ada juga menu Shop yang bisa digunakan untuk melihat pesanan. Berikut ini langkah-langkahnya,.

  • Buka akun TikTok pada HP.
  • -Klik menu Shop yang berada di baris kedua dari kiri bawah.
  • -Pilih tiga garis di kanan atas kemudian klik menu Orders .
  • Semua detail pesanan akan terlihat, dari yang belum dibayar hingga yang sudah diterima.

3. Lewat Menu Inbox

Menu terakhir yaitu melihat pesanan melalui menu Inbox yang biasa ditemukan di halaman utama Tiktok di bawah layar. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka aplikasi Tiktok pada HP.
  • Ketuk tombol Inbox atau Kotak Masuk pada halaman utama di bawah layar.
  • Pada bagian aktivitas, klik tombol Pembaruan Toko: Pesanan dibuat.
  • Selanjutnya, pilih notifikasi pesanan yang dibuat lengkap dengan kode produk yang dibeli.
  • Layar akan menampilkan Status Pesanan yang berisi semua transaksi baik yang belum dibayar, untuk dikirim, untuk diulas, dan pengembalian.
  • Pilih Untuk Dikirim untuk melihat status pesanan Anda.
  • Pada halaman ini, Anda bisa melihat invoice dari pembelian dan estimasi kapan Pesanan akan Dikirim.
  • Jika sudah terkirim, Anda akan mendapatkan notifikasi langsung dari TikTok Shop dan bisa melihat statusnya dengan langkah-langkah yang sama pada Tab Dikirim.

Cara Melacak Pesanan di Tiktok Shop

Selain melihat status dan rincian pesanan, Anda juga bisa melacak pesanan di Tiktok Shop. Ikuti langkah mudahnya di bawah ini.

Halaman:
Editor: Sorta
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement