Jokowi dan Prabowo Kompak Beli Blangkon Madura Rp 75 Ribu

Rizky Alika
20 April 2022, 12:07
jokowi, prabowo, blangkon, bandara
Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo, Menhan Prabowo Subianto, dan Menhub Budi Karya meninjau stand UMKM di Bandara Trunojoyo, Madura, Rabu (20/4). Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden.

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Madura pada Rabu (20/4) bersama sejumlah menteri, salah satunya Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Saat tiba di Madura, keduanya membeli udeng blangkon Madura seharga Rp 75 ribu.

Jokowi membeli blangkon tersebut saat tiba di Bandara Trunojoyo, Kabupaten Sumenep, Madura. Setelah peninjauan panel dan menerima penjelasan dari Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Presiden menuju stan kerajinan lokal yang berada di ruang tunggu bandar udara tersebut.

Kepala Negara langsung membeli dua kain batik dan satu udeng blangkon. "Berapa blangkonnya? tanya Presiden Jokowi ke penjaga stan.

"75 ribu, Bapak," jawab penjaga stan.

"Langsung saya pakai saja," ujar Presiden.

Hal ini membuat Prabowo ikut membeli udeng blangkon yang sama. "(Ukuran kepala) 9,5. Tapi ini oke, lah," ujar mantan Komandan Jenderal Kopassus itu.

Keduanya pun menggunakan udeng blangkon yang baru saja dibelinya pada acara peresmian Bandar Udara Trunojoyo di Kabupaten Sumenep.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...