Optimalisasi Lapangan Tua, Produksi Migas Blok Mahakam Lampaui Target

Arief Kamaludin|KATADATA
Suasana North Processing Unit (NPU) wilayah kerja Blok Mahakam di Kutai Kartanegara.
7/7/2022, 20.38 WIB

Kenaikan produksi PHM ini merupakan kontribusi dari proyek Jumelai, North Sisi, North Nubi (JSN) yang on stream pada 20 Mei 2022 silam. Adapun produksi gas dari proyek ini diperkirakan sebesar 45 MMSCFD dan kondensat 710 barel kondensat per hari (BCPD).

Senior Manager Production PHM, Benny Sidik, menyatakan bahwa produksi dari Lapangan Jumelai menjadi salah satu penopang kebutuhan migas nasional di masa kini dan masa mendatang. Ia pun berharap Lapangan Jumelai menjadi penggerak roda perekonomian di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Menurut Benny, kenaikan produksi ini didukung juga oleh keberhasilan PHM dalam perencanaan program peremajaan instalasi yang dilakukan sejak bulan Mei hingga Juni 2021.

Program peremajaan dan inspeksi instalasi yang dimajukan memungkinkan start up sumur-sumur baru Sisi Nubi dengan berkelanjutan sehingga menyumbang gas untuk pencapaian laju alir wellhead gas diatas 550 MMSCFD.

"Program pemeliharaan dilakukan optimal sehingga berhasil mengurangi potensi kehilangan produksi atau LPO (Loss of Production Opportunity) sebesar 1.4 BCF,” tukas Benny.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu