Pegiat Pendidikan Meragukan Efektivitas Pelatihan Kartu Prakerja

ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.
Ilustrasi, warga mencari informasi tentang pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang kedua di Jakarta, Senin (20/4/2020).
Penulis: Dimas Jarot Bayu
27/4/2020, 18.44 WIB

Ia juga meminta agar pemerintah kembali mengkaji lembaga-lembaga yang menjadi penyedia pelatihan dalam Kartu Prakerja. Sebab, hanya satu dari delapan lembaga tersebut yang benar-benar memiliki pengalaman melakukan pelatihan, yakni Kemnaker.go.id.

(Baca: KPPU Dalami Dugaan Mitra Kartu Prakerja Ditunjuk Langsung Pemerintah)

Sedangan tujuh lembaga lainnya dinilai tak memiliki rekam jejak melakukan pelatihan. Dua lembaga merupakan e-commerce, yakni Tokopedia dan Bukalapak

Sedangkan lima lainnya, yakni Ruangguru, MauBelajarApa, Pintaria, Sekolahmu, dan Pijar Mahir merupakan lembaga bimbingan belajar online. "Seharusnya lembaga yang sudah lama melakukan pelatihan, dia mencoba deliver secara online. Ini terbalik, lembaga yang punya platform online memberikan pelatihan," kata dia.

(Baca: Jadi Polemik, Pemerintah Bantah Tunjuk Langsung Mitra Kartu Prakerja)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu