Pajak Industri Hulu Migas Capai Rp 69,2 Triliun, Lampaui Target 106%

Image title
21 Desember 2021, 10:56
penerimaan pajak, hulu migas, skk migas
Pertamina Hulu Energi
Ilustrasi industri hulu migas.

Rinto menilai pemulihan ekonomi dunia dengan konsumsi energi yang semakin pulih mendekati sebelum pandemi, menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja industri hulu migas.

Dia pun berharap pemerintah dapat mendukung melalui berbagai kebijakan, termasuk kebijakan insentif, agar lapangan migas dapat menjadi lebih ekonomis.

"Inilah saatnya pemerintah dan industri hulu migas menggenjot produksi migas, sehingga Pemerintah akan mendapatkan penerimaan yang optimal untuk mendukung program pembangunan, termasuk salah satunya untuk mendukung dan membiayai masa transisi energi," kata Rinto.

Kepala Kantor Pelayanan Pajak Migas Muh. Tunjung Nugroho menyampaikan apresiasi atas kontribusi pajak sektor hulu migas. Di tengah upaya dan kerja keras pemerintah menanggulangi wabah Covid-19 dan membangun kembali perekonomian, sektor pajak akan menjadi andalan karena memberikan porsi terbesar penerimaan negara.

"Hulu migas masih tetap menjadi andalan penerimaan negara, termasuk didalamnya adalah pajak. Kami tentu berharap industri hulu migas dapat berkelanjutan sehingga dapat terus memberikan kontribusinya dalam pembangunan nasional," ujar Tunjung.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...