Harga Minyak Naik Tipis Setelah EU Kembali Gagal Sepakati Sanksi Rusia

Happy Fajrian
30 Mei 2022, 11:49
harga minyak, uni eropa, rusia, minyak mentah, rusia ukraina
Pertamina Hulu Energi

Jika disetujui, kesepakatan akan memungkinkan Hongaria, Slovakia dan Ceko untuk terus menerima minyak Rusia mereka melalui pipa Druzhba untuk beberapa waktu sampai pasokan alternatif dapat diatur.

Menggarisbawahi ketatnya pasar, Organisasi Negara Pengekspor Minyak dan sekutunya termasuk Rusia, OPEC+, akan menolak seruan Barat untuk mempercepat penambahan produksi minyak Menurut sumber OPEC+, mereka akan tetap pada rencana mereka untuk menambah 432.000 barel per hari pada Juli.

Pasar minyak juga gelisah setelah Iran pada hari Jumat mengatakan angkatan lautnya telah menangkap dua kapal tanker minyak Yunani sebagai pembalasan atas penyitaan minyak Iran oleh Amerika Serikat dari sebuah kapal tanker yang ditahan di lepas pantai Yunani.

“Ini meningkatkan momok gangguan lebih lanjut terhadap aliran minyak melalui Selat Hormuz, yang membawa sepertiga perdagangan dunia,” kata analis ANZ Research dalam sebuah catatan.

Harga minyak juga didorong oleh penurunan dolar AS karena investor mengurangi ekspektasi untuk kenaikan suku bunga AS yang agresif dan karena kekhawatiran mereda tentang resesi global. Dolar yang lebih lemah membuat minyak lebih murah bagi importir yang memegang mata uang lain.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...