Menang Lelang, Pertagas Jadi Operator Gas Pipa Proyek Cisem Tahap I

Muhamad Fajar Riyandanu
9 Agustus 2023, 17:04
pertagas, proyek cisem
Pertamina
Pertamina Gas atau Pertagas resmi menjadi operator gas pipa proyek Cisem tahap I ruas Semarang-Batang.

Sebelumnya, Kementerian ESDM menawarkan toll fee proyek Cisem tahap I di rentang US$ 0,25-0,27 per juta metrik british thermal unit (MMBtu). Direktur Perencanaan dan Pembangunan Infrastruktur Minyak dan Gas Bumi, Laode Sulaeman, menilai tarif tersebut mampu menarik minat badan usaha untuk menjadi operator.

Pipa gas bumi ruas Semarang-Batang itu ditargetkan beroperasi pada Agustus 2023. Proyek pipa gas bumi sepanjang 60 kilometer (km) itu dibangun sejak Mei 2022 lewat pendanaan dari APBN multi years contract.

Pipa itu memiliki diameter pipa 20 inci untuk mentransmisikan gas bumi dengan kapasitas 116 - 235 juta standar kaki kubik per hari (MMSCFD) dari Stasiun ESDM Semarang di Tambakrejo. Fasilitas itu membentang ke jalan nasional di utara Kota Semarang hingga pintu tol Krapyak dan melalui tol Semarang - Batang menuju Stasiun ESDM Batang.

Pemanfaatan pipa Cisem tahap I ini telah dinanti oleh Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kendal dengan proyeksi kebutuhan gas hingga 39,42 MMSCFD dari 26 perusahan di KEK Kendal hingga tahun 2026.

Selain itu, pengadaan pipa gas Cisem tahap I juga bakal menyuplai kebutuhan gas di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) dengan proyeksi kebutuhan gas 25,83 MMSCFD dari 14 perusahaan di KITB Fase I hingga tahun 2028.

Proyek pipa gas bumi Rp 1,17 triliun tersebut diharapkan memperkuat rantai suplai pasokan gas bumi dan dapat diakses masyarakat secara berkelanjutan. Terutama untuk kebutuhan sektor industri eksisting di sepanjang jalur pipa dan kawasan industri seperti KITB, KEK dan Kawasan Industri Wijayakusuma Semarang di Jawa Tengah.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...