Ruas Tol Samarinda-Balikpapan Ditambah Hingga ke Bontang

Ameidyo Daud Nasution
23 Desember 2016, 10:09
jalan tol
Arief Kamaludin|KATADATA

Saat ini BUJT dan pemerintah juga sedang menyiapkan dokumen yang dibutuhkan. Setelah seluruh dokumennya siap, maka proses pembebasan lahan bisa segera dimulai tahun depan. Dengan begitu, paling tidak konstruksi proyek ini dapat dimulai 2018,

Herry juga belum bisa memastikan berapa kebutuhan dana investasi yang akan dikeluarkan untuk proyek penambahan ruas tol tersebut. Dia pun tidak menyebutkan bagaimana skema pendanaannya. Yang jelas, untuk saat ini pihaknya bersama BUJT akan menyiapkan konsepnya terlebih dahulu.

(Baca: Jokowi: Jalan Tol Balikpapan-Samarinda Selesai Akhir 2018)

Sebelumnya Presiden Joko “Jokowi” Widodo memastikan proyek pembangunan Jalan Tol Balikpapan – Samarinda akan berjalan sesuai rencana. Targetnya, proyek pembangunan jalan tol sepanjang 99 kilometer itu akan rampung dalam dua tahun. “Ini akan diselesaikan maksimal insya Allah akhir 2018," kata Jokowi di Balikpapan, Senin 5 Desember 2016.

Menurut Jokowi, saat ini pembebasan lahan jalan tol telah diselesaikan oleh Gubernur Kalimantan Timur Awang Farouk Ishak. Saat mengunjungi proyek pembangunan tol Samarinda-Balikpapan awal bulan ini, Jokowi langsung mengadakan rapat bersama Menteri PUPR. Makanya saat ini pengerjaan proyeknya ada di bawah kendali Kementerian PUPR dan Jokowi akan terus memantau perkembangannya. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...