Lelang Makan Siang Bersama Warren Buffet Laku Rp 281,94 Miliar

Image title
18 Juni 2022, 14:00
lelang, Warren Buffett
Flickr/Asa Mathat/Fortune Live Media
Ilustrasi, Warren Edward Buffett, tokoh bisnis, investor, dan filantropis Amerika Serikat (AS).

Hingga Jumat (17/6), Buffet memiliki kekayaan senilai US$ 93,4 miliar atau setara dengan Rp 1.385,95 triliun, dan berada di peringkat ketujuh orang terkaya di dunia versi majalah Forbes.

Pemenang lelang tahun ini dan tujuh tamu lain akan bersantap siang bersama Buffett di restoran steak Smith & Wollensky di Manhattan. Selama acara itu, Buffett akan berbicara tentang berbagai hal, kecuali soal rencana investasi dia berikutnya.

Beberapa orang yang pernah memenangkan lelalng makan siang bersama Buffet di antaranya, Hedge Fund Manager David Einhorn dan Ted Weschler. Weschler, yang kemudian menjadi seorang manajer portofolio di Berkshire, memenangi lelang pada 2010 dan 2011, dengan total tawaran senilai US$ 5,25 juta.

Berkshire membawahi puluhan perusahaan, termasuk pengelola jalur kereta api BNSF, asuransi mobil Geico, dan berbagai perusahaan di sektor energi, produksi dan ritel. Konglomerat ini, juga memiliki saham di Apple Inc dan Bank of America Corp.

Buffett masih memiliki hampir 16% saham di Berkshire, meski telah menyumbangkan lebih dari separuh kepemilikannya sejak 2006, termasuk US$ 4 miliar pada 14 Juni.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...