Mati Listrik Massal, DPR Ragukan Kesiapan PLN Hadapi Era Mobil Listrik

Image title
6 Agustus 2019, 16:43
Akibat listrik mati, penumpang PT MRT Jakarta pada Minggu, (04/08/2019 harus dievakuasi baik yang berada di stasiun maupun yang berada didalam kereta.
Twitter @mrtjakarta
Akibat listrik mati, penumpang PT MRT Jakarta pada Minggu, (04/08/2019 harus dievakuasi baik yang berada di stasiun maupun yang berada didalam kereta.

Selain itu, DPR akan mendorong investigasi secara independen untuk mencari tahu penyebab pemadaman listrik secara masal. "Jadi kami harapkan menguak secara jujur faktor penyebabnya, sehingga bisa diambil kesimpulan dan pelajaran," ungkapnya.

Seperti diketahui, pada Minggu siang kemarin, PLN mengalami gangguan transmisi Ungaran dan Pemalang 500 kV. Hal ini mengakibatkan pemadaman listrik serempak di Jabodetabek, sebagian wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah , serta Banten. Pemadaman bahkan berlanjut hingga Senin (5/8) di sejumlah daerah.

Tercatat, ada sekitar 21,3 juta pelanggan yang terdampak dari pemadaman listrik massal sejak Minggu. Menurut hitungan ESDM, jumlah kerugian atau kompensasi yang harus dibayar PLN akibat pemadaman listrik massal itu sekitar Rp 1 triliun.

"Sesuai dengan peraturan Kementerian ESDM, jumlah pelanggan yang terdampak 21 juta, jadi kurang lebih pengurangan tagihannya diprediksi Rp 1 triliun," kata Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Rida Mulyana, Senin (5/8).

(Baca: Evaluasi Listrik Mati, Luhut Minta Direksi PLN Dijabat Orang Teknis)

Halaman:
Reporter: Fariha Sulmaihati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...