KPU Pastikan Nuansa Debat Pilpres 2019 Lebih Terasa

Dimas Jarot Bayu
10 Januari 2019, 18:41
Jokowi- Ma'ruf Amin serta Prabowo-Sandiaga
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Dua pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Jokowi dan Ma\'ruf Amin serta Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno saat mengikuti rapat Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Capres dan Cawapres Pemilu 2019 di Kantor KPU, Jakarta, Jumat (21/9/2018). \

Pada segmen pertama debat akan diisi penyampaian visi-misi dari para kandidat. KPU memberi waktu selama 23 menit 15 detik untuk para kandidat menyampaikan visi-misi mereka. Karenanya, Arief membantah anggapan KPU tidak memfasilitasi adanya penyampaian visi-misi. "Itu enggak benar, segmen kesatu ada," kata Arief.

(Baca: Kontroversi Visi Misi dan Debat Capres yang Menyudutkan KPU)

Segmen terakhir rencananya diisi dengan dengan pernyataan penutup dari para kandidat. KPU memberikan waktu penyampaian pernyataan penutup untuk kedua kandidat selama 11 menit 30 detik.

Debat Pilpres 2019 bakal diselenggarakan selama lima kali. Debat perdana rencananya diselenggarakan pada 17 Januari 2019. Tema debat perdana adalah hukum, HAM, korupsi, dan terorisme.

Debat kedua bakal diselenggarakan pada 17 Februari 2019 dengan tema energi dan pangan, SDA dan lingkungan hidup, serta infrastruktur. Debat ketiga rencananya diselenggarakan pada 17 Maret 2019 dengan tema pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial, dan kebudayaan.

Debat keempat diselenggarakan 30 Maret 2019 dengan tema ideologi, pemerintahan, pertahanan, keamanan, dan hubungan internasional. Sementara itu, jadwal debat kelima masih tentatif. Adapun tema yang akan dibahas dalam debat kelima adalah ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan dan investasi, serta perdagangan dan industri.

(Baca: Debat Capres Tanpa Perdebatan)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...