Makan Siang Bersama Ma'ruf, Jokowi Bahas Hasil Survei

Ameidyo Daud Nasution
28 Desember 2018, 17:57
Jokowi maruf
ANTARAFOTO | Yulius Satria

(Baca: Targetkan 60% Suara Jokowi, Jusuf Kalla: Saatnya Kampanye Door to Door)

Persiapan Debat

Dalam pertemuan tersebut, Jokowi mengaku tidak membahas persiapan debat lantaran waktunya masih lama. Persiapan materi debat akan dibicarakan lagi dengan Ma'ruf dua hari menjelang hari H. "(Kalau) bicara sekarang, nanti malam (sudah) lupa," ujarnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama tim pemenangan kedua pasangan capres dan cawapres menyepakati debat akan dilaksanakan sebanyak lima kali di Jakarta. Debat pertama akan dilaksanakan pada 17 Januari 2019, debat kedua 17 Februari 2019, debat ketiga 17 Maret 2019, dan debat keempat 30 Maret 2019. Jadwal pelaksanaan debat kelima belum ditentukan karena masing-masing pasangan calon masih melihat jadwal kampanye pada April mendatang.

Debat pertama merupakan debat antarpasangan capres-cawapres dengan tema hukum, Hak Asasi Manusia (HAM), korupsi, dan terorisme. Debat kedua merupakan debat antarcapres dengan tema energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup, serta infrastruktur. Debat ketiga adalah debat antarcawapres dengan tema pendidikan, kesehatan, tenaga kerja, sosial, dan budaya.

Debat keempat akan mengambil tema ideologi, pemerintahan, pertahanan dan keamanan, serta hubungan internasional dengan peserta debat kedua capres. Debat kelima dengan tema ekonomi, kesejahteraan sosial, keuangan, investasi, perdagangan, dan industri akan diikuti oleh kedua pasangan capres-cawapres.

(Baca: SBY Akan Jadi Mentor Debat Prabowo di Pilpres 2019)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...