Konsep Dasar Ilmu Ekonomi dan Cabang Kajiannya

Image title
29 September 2021, 14:21
Pasar merupakan salah satu tempat konsep dasar ilmu ekonomi diterapkan.
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Pasar merupakan salah satu tempat konsep dasar ilmu ekonomi diterapkan.
  • Adam Smith

Ekonom lulusan Kirkcaldy High School ini menjelaskan pengertian ekonomi sebagai bentuk penyelidikan tentang suatu keadaan dan sebab adanya kekayaaan suatu negara.

  • Alfred Marshall

Salah satu ekonom berpengaruh sepanjang masa ini menganggap ekonomi adalah ilmu yang mempelajari tindakan manusia, baik secara perorangan maupun kelompok dan hubungannya dalam penggunaan barang-barang material.

  • Paul A. Samuelson

Ekonom Amerika Serikat pertama pemenang Nobel Memorial Prize ini menyimpulkan ekonomi sebagai suatu studi tentang cara orang-orang dan masyarakat membuat pilihan dengan atau tanpa menggunakan uang dalam menggunakan sumber daya produksi yang terbatas tetapi dapat dipergunakan dalam berbagai cara untuk menghasilkan berbagai jenis komoditas dari waktu ke waktu dan mendistribusikannya untuk keperluan konsumsi saat ini atau masa mendatang.

Pembagian Ilmu Ekonomi

Pembagian Ilmu Ekonomi dilakukan lantaran ruang lingkup studi ini yang begitu luas. Ilmu ekonomi dibedakan menjadi tiga kelompok dasar, yaitu: ekonomi deskriptif, teori ekonomi, dan ekonomi terapan.

  • Ekonomi deskriptif

Ekonomi deskriptif mengumpulkan infromasi faktual terkait masalah ekonomi. Kelompok ekonomi ini menggambarkan keadaan perekonomian yang sebenarnya terjadi di masyarakat.

Ekonomi deskriptif memberikan keterangan terkait pengidentifikasian, pendefinisian, kompilasi informasi, pengukuran fenomena, dan pengumpulan data. Contoh: Jumlah angkatan kerja atau struktur serikat buruh.

  • Teori ekonomi

Teori ekonomi berusaha menggeneralisasi data-data ekonomi dan memberikan interpretasi atas data tersebut. Studi ini merupakan kumpulan asas atau hukum ekonomi yang digunakan sebagai dasar untuk melaksanakan kebijakan ekonomi.

  • Ekonomi terapan

Ekonomi terapan merupakan cabang ilmu ekonomi yang menggunakan hasil kajian ekonomi untuk menjelaskan fakta-fakta yang dikumpulkan oleh ekonomi deskriptif.

Prinsip Ekonomi

Prinsip ekonomi merupakan dasar berpikir yang digunakan manusia untuk memaksimalkan suatu tujuan melalui pengorbanan tertentu, atau untuk mencapai tujuan tertentu dengan pengorbanan sekecil mungkin.

Prinsip ekonomi menjadi pedoman bagi tiap pelaku ekonomi dalam melakukan kegiatan ekonomi. Kegiatan tersebut pada dasarnya dapat dikelompoknya atas tiga tindakan besar, yakni produksi, distribusi, dan konsumsi.

1. Produksi

Kegiatan produksi merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untu menghasilkan suatu barang dan jasa guna memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Kegiatan produksi menghasilkan barang atau jasa yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat atau konsumen.

Tujuan produksi, antara lain untuk memenuhi kebutuhan konsumen, memperoleh keuntungan sebesar-besarnya, menghasilkan barang setengah jadi untuk keperluan produksi selanjutnya, turut meningkatkan kemakmuran rakyat, mengurangi tingkat pengangguran, meningkatkan sumber devisa negara dengan produksi barang ekspor, dan masih banyak lagi.

2. Distribusi

Distribusi dapat disimpukan sebagai kegiatan menyebarakan produk baik berupa barang maupun jasa ke seluruh pasar. Proses distribusi mempertemukan produk maupun jasa hasil produksi kepada para konsumen. Distribusi punya peranan penting dalam hal menyediakan kebutuhan manusia.

3. Konsumsi

Konsumsi merupakan kegiatan menggunakan barang dan jasa. Bagi para pegiat ekonomi, prinsip konsumen sering kali dijadikan sebagai indikator dari perekonomian secara menyeluruh. Prinsip ini juga disebut sebagai tujuan akhir dari suatu kegiatan ekonomi.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...