Projo Hadir di Acara KIB, PAN Sebut Sudah Punya Capres Pilihan

Image title
6 Juni 2022, 09:34
KIB, PAN, capres
ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/aww.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (tengah) bertumpu tangan dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (kiri) dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa (kanan) pada acara silaturahmi Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) di Plataran Senayan, Jakarta, Sabtu (4/6/2022).

Dalam kesempatan terpisah, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan memberikan informasi bahwa undangan Projo dalam acara Silaturahmi Nasional (Silatnas) KIB merupakan inisiasi dari Golkar. “Kalau itu silahkan ditanyakan ke Golkar,” ujarnya kepada wartawan di sela-sela Silaturahmi Akbar dan Pembekalan Bakal Calon Legislatif PAN pada Minggu (5/6).

Sementara itu, Ketua Umum Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar  Zainuddin Amali menyampaikan bahwa kedatangan Ketua Umum Projo dalam Silatnas KIB hanya untuk sekadar silaturahmi. Hal tersebut dilakukan untuk menciptakan proses Pemilu yang damai dan konstruktif. “Tidak ada sinyal apapun tentang pertemuan semalam itu. Lagi pula ini kan masih babak awal dari perjalanan menuju Pemilu 2024,” kata Zainuddin pada Minggu (5/6).

Adapun Pihak Projo sendiri mengaku tidak mengetahui alasan diundang dalam Silatnas KIB. Namun, Ketua Umum Projo Budi Arie tetap menghadiri undangan untuk menghormati pengundang. 

“Kami menyambut baik, siapapun komponen dan elemen bangsa yang ingin bekerja sama dalam membangun dan memajukan bangsa,” kata Budi saat dimintai konfirmasi pada Minggu (5/6).

Dirinya mengaku bahwa kedatangannya ke Silatnas KIB murni dari dirinya untuk membangun komunikasi secara intensif dengan berbagai elemen bangsa dan bukan merupakan arahan dari Joko Widodo. Sejauh ini, beredar spekulasi bahwa Jokowi menghendaki Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo untuk meneruskan dirinya menjadi Presiden Republik Indonesia (RI). Namun, spekulasi tersebut ditanggapi santai oleh Budi

“Kami dari Projo ora kesusu (tidak terburu-buru),” ujarnya.

Halaman:
Reporter: Ashri Fadilla
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...