Bulog Salurkan Bantuan Pangan Beras Serentak untuk 21,3 Juta KPM

Nadya Zahira
6 April 2023, 11:44
Direktur Utama Bulog, Budi Waseso, memberikan bantuan pangan secara simbolis di Komplek Pergudangan Bulog Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (6/4).
Nadya Zahira/Katadata
Direktur Utama Bulog, Budi Waseso, memberikan bantuan pangan secara simbolis di Komplek Pergudangan Bulog Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (6/4).

Perum Bulog menyalurkan Bantuan Pangan serentak untuk 21,3 juta Keluarga Penerima Manfaat atau KPM. Bantuan pangan diberikan setiap bulan pada Maret hingga Mei 2023.

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso atau yang akrab disapa Buwas mengatakan, penyaluran pangan beras ini sudah dimulai sejak 31 Maret lalu. Adapun masing-masing KPM akan menerima sebanyak 10 kg per alokasi.

"Penyalurannya sudah dari akhir Maret lalu, hari ini hanya sebagai simbolis pelepasan serentaknya saja, jadi hari ini serentak dikirim ke seluruh wilayah Indonesia, untuk pengiriman pertama akhir maret kemarin itu, kami sudah kirim ke Papua," ujar Buwas kepada awak media, di Komplek Pergudangan Bulog Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (6/4).

Buwas mengatakan, alokasi beras yang disiapkan untuk bansos pangan beras sebesar 213.530 ton per bulan. Dengan demikian, alokasi untuk tiga bulan mencapai 640.590 ton.

“Dalam melaksanakan penugasan ini kami berkomitmen untuk menjamin penyaluran program bantuan ini secara tepat waktu dan tepat sasaran. Guna memastikan hal tersebut, kami telah menginstruksikan ke seluruh jajaran untuk melakukan langkah-langkah percepatan penyaluran bantuan pangan tersebut," kata dia.

Buwas mengatakan, beras yang disalurkan dalam bansos tersebut telah dilakukan pengecekan kualitas terlebih dahulu. Bantuan pangan Bulog beras diserahkan dengan menggunakan kemasan 10 kg.

"Setelah itu, barulah dilakukan koordinasi dengan pemerintah setempat dan transporter yang ditunjuk yaitu PT Pos Indonesia, PT JPLB, dan PT DNR untuk mendistribusikan bansos pangan ini sesuai dengan penunjukan wilayah kerja masing-masing," ujarnya.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...