BPJS Kesehatan Hanya Tanggung Biaya Vaksinasi Covid-19 bagi Peserta

Andi M. Arief
5 Juli 2023, 17:09
BPJS, bpjs kesehatan, vaksin, covid-19
Merdeka.com
BPJS kesehatan hilang

"Tentu kami anjurkan masyarakat yang belum menjadi peserta BPJS Kesehatan segera menjadi peserta," kata Ghufron.

Ghufron menjelaskan pencatatan pelayanan Covid-19 akan bergantung dari diagnosis awal. Walau demikian, Ghufron memastikan Covid-19 termasuk penyakit yang ditanggung.

Sebelumnya, Ghufron mencatat nilai klaim penanganan Covid-19 pada 2022 mencapai Rp 1 triliun. Angka tersebut setara dengan penanganan gagal ginjal senilai Rp 1,32 triliun.

Ini berarti Covid-19 akan berada tepat di bawah pembiayaan gagal ginjal dalam daftar penyakit dengan berbiaya katastropik atau pada peringkat kelima.

Adapun, peringkat pertama dalam daftar tersebut adalah Jantung dengan jumlah kasus sebanyak 15,49 juta orang dan biaya senilai Rp 12,14 triliun. Sementara itu, dalam peringkat terakhir adalah sirosis hati dengan jumlah kasus 193.989 orang dan biaya senilai Rp 330 miliar.


Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...