Profil Moderator Debat Cawapres, Siapa Alfito dan Liviana Cherlisa?

Muhamad Fajar Riyandanu
19 Desember 2023, 12:14
Debat
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/app/nz.
Pasangan Capres dan Cawapres menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023).

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan dua moderator pada debat calon wakil presiden atau cawapres yang akan berlangsung pada Jumat (22/12) mendatang. Kedua moderator dipilih berdasar penilai KPU dan berbeda dari moderator yang memandu debat calon presiden pada Selasa (12/22) mendatang. 

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan dua moderator yang dipilih akan mengatur jalannya debat. Untuk memastikan kelancaran moderator bersama 11 panelis yang telah ditetapkan akan menjalani masa karantina, dua hari sebelum pelaksanaan. 

Untuk pelaksanaan debat kedua yang menjadi ajang para cawapres beradu gagasan KPU telah menetapkan Pemimpin Redaksi Detikcom Alfito Deannova dan pembawa berita yang juga produser Kompas TV Liviana Cherlisa. Keduanya akan memandu jalannya debat yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).

Dalam debat yang berdurasi 120 menit itu para cawapres yang terdiri dari Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD akan saling menawarkan dan adu gagasan seputar tema ekonomi. Adapun isu yang dibahas dalam debat tersebut yakni isu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Debat calon wakil presiden itu akan disiarkan di sejumlah stasiun televisi swasta seperti TransTV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV, dan BTV. Pelaksanaan debat akan digelar mulai pukul 19.00 WIB dengan pembagian enam segmen seperti halnya debat pertama antarcapres. 

Profil dua moderator debat cawapres perdana di pilpres 2024

Profil Alfito Deannova, moderator debat cawapres

Fito mengawali karir di dunia media sebagai penyiar Radio Suara Kejayaan 101,6 FM sejak 1996 sampai penghujung 1999. Ia menjadi penyiar sembari menyelesaikan studi di Jurusan Akuntasi Fakultas Ekonomi UI dan tamat pada September 2000.

Setelah lulus dari UI, Fito mulai terjun ke bidang jurnalistik sebagai pembaca berita sekaligus jurnalis di media arus utama Liputan 6 SCTV sejak 2000 sampai dengan 2007.

Tugas pertamanya ketika terjun dengan status wartawan magang adalah meliput meledaknya bom di kediaman Kedubes Filipina, di Jakarta pada Agustus 2000. Saat itu, dia bertanggung jawab melakukan peliputan pada bidang hukum dan kriminal.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...